6 Fakta Menarik Drama Pachinko. Diperankan Lee Min Ho hingga Bintang Fast & Furious

Menggunakan 3 bahasa hingga berikan alur cerita bernuansa klasik

Pachinko merupakan serial drama Korea terbaru yang akan tayang pada bulan akhir Maret mendatang. Drama ini menjadi drama comeback dari aktor populer Lee Min-ho yang sudah tidak perlu diragukan lagi kemampuan aktingnya.

Ditayangkan di Apple TV+, drama ini memiliki tiga episode yang akan tayang perdana pada tanggal 25 Maret 2022. Uniknya, drama Pachinko tidak diambil dari latar negara Korea Selatan, melainkan dari  Amerika Serikat dan Jepang.

Nah, selain itu masih banyak fakta-fakta menarik dari drama Pachinko yang perlu Sobat Hipwee ketahui, nih. Penasaran? Yuk, langsung intip 6 fakta drama Pachinko berikut ini.

ADVERTISEMENTS

1. Diadaptasi dari novel dengan judul serupa

Novel Pachinko

Novel Pachinko karya Min Jin-lee | Credit: Soompi

Drama Pachinko ini ternyata diadaptasi dari sebuah novel dengan judul yang sama milik penulis berdarah Korea-Amerika, yakni Min Jin-lee. Novel ini telah diterbitkan sejak tahun 2017 silam dan sempat mendapat tawaran untuk ditayangkan dalam bentuk serial televisi satu tahun berikutnya.

Drama Korea Pachinko akan menjadi proyek global yang menampilkan dialog pemeran dengan menggunakan tiga bahasa, yaitu bahasa Korea, Jepang, dan Inggris.

ADVERTISEMENTS

2. Berlatar Amerika Serikat dengan nuansa yang klasik

Latar suasana Pachinko

Drama Pachinko memiliki nuansa klasik | Credit: IMDb

Menggambarkan latar cerita di Amerika Serikat dan Jepang, drama ini mengambil suasana awal era 90-an sehingga membuat drama ini terkesan klasik. Pachinko akan menceritakan tentang harapan dan impian empat generasi keluarga imigran yang akan pindah dari Korea ke Jepang.

Alur cerita drama ini akan dibumbui dengan konflik perang dan perdamaian, cinta dan perpisahan, kisah cinta terlarang, hingga kemenangan dan penghakiman di Korea, Jepang, dan Amerika Serikat.

ADVERTISEMENTS

 3. Dibintangi oleh aktor dan aktris ternama

Pemeran drama Pachinko

Deretan pemeran drama Pachinko | Credit: Soompi

Selain diperankan oleh Lee Min-ho, drama Pachinko juga akan dibintangi oleh berbagai artis populer dari berbagai negara. Mereka adalah Youn Yuh-jung, Jung In-ji, Anna Sawai, Jin Ha, Soji Arai, Minami Kaho, Han Jun-woo, Jung Eun-chae, hingga Jimmi Simpson.

ADVERTISEMENTS

4. Lee Min-ho ikuti audisi demi perankan Hansu di Pachinko

Lee Min Ho

Lee Min-ho ikuti audiri pemeran Hansu dalam Pachinko | Credit: IMDb

Kabarnya, Lee Min-ho rela melakukan audisi demi dapat memerankan Hansu. Hansu merupakan tokoh utama dalam drama Pachinko yang memiliki sifat yang antagonis.

Peran ini menjadi peran antagonis pertama yang dilakoni oleh Lee Min-ho. Dia bahkan merasa gugup, tetapi di sisi lain juga merasa semangat.

“Sekarang aku berusia pertengahan tiga puluhan, aku lebih suka apa yang nyata. Ketika aku mendapat tawaran untuk mengikuti audisi untuk Pachinko, dan meninjau naskahnya, aku yakin bahwa dengan proyek ini aku bisa mencobanya,” kata Lee Min-ho yang dilansir dari Soompi, Kamis (24/2/2022).

ADVERTISEMENTS

5. Digarap oleh dua sutradara Hollywood

Pachinko digarap oleh dua sutradara Hollywood

Drama Pachinko merupakan hasil kolaborasi dua sutradara Hollywood | Credit:  IMDb

Tak main-main, drama Pachinko ini ternyata diproduksi oleh dua sutradara yang telah lama berkecimpung di industri film Hollywood, yakni Kogonada dan Justin Chon. Kedua sutradara ini berkolaborasi demi menyajikan serial drama Korea yang berkualitas.

Kabarnya, Konogada sempat meluncurkan film Amerika yang berjudul Colombus dan After Yang. Sedangkan Justin Chon biasanya menyutradai serial TV, seperti Sin City Saints, Dramaworld, dan masih banyak lainnya.

ADVERTISEMENTS

6. Lee Min-ho beradu akting dengan bintang Fast & Furious 9

Anna Sawai

Anna Sawai, pemain film Fast & Furious 9 | Credit: @annasawai via Instagram

Bukti bahwa Pachinko diperankan oleh aktor dan aktris ternama, ialah bintang Fast & Furious 9 yang turut bergabung dalam serial drama Pachinko.

Anna Sawai yang pernah menjadi pemain film Fast & Furious 9 itu akan beradu akting dengan Lee Min-ho. Anna Sawai nantinya akan berperan sebagai seorang gadis yang berkecimpung di dunia keuangan.

Nah Sobat Hipwee, itu tadi 6 fakta menarik drama Pachinko yang tidak boleh dilewatkan. Wah, pasti drama ini bakal keren banget ya, SoHip? Yuk, kita nantikan tayangnya drama Pachinko akhir Maret nanti!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor