Nostalgia 5 Acara Kuis di TV Tentang Musik yang Ngetren Pada Masanya. Dulu Suka Nonton Mana?

Sebelum ada platform streaming seperti sekarang ini, kita biasanya mengandalkan televisi sebagai salah satu sumber hiburan. Mulai dari sinetron, game show, variety show hingga acara kuis yang seru banget ditonton. Acara kuis yang tayang di televisi juga beragam, ada yang menayangkan kuis pengetahuan umum hingga kuis tentang musik.

Nah, kira-kira kamu masih ingat nggak sih sama acara-acara kuis di televisi zaman dulu? Acara kuis semacam ini dulu sangat diminati oleh penonton lo. Bahkan, kadang tanpa sadar kita sampai ikut menebak-nebak saking serunya. Ini dia lima acara kuis bertema musik yang pernah menghiasi layar televisi Indonesia.

ADVERTISEMENTS

1. Acara kuis Berpacu dalam Melodi jadi salah satu acara kuis bertema musik yang legendaris banget!

Nostalgia 5 Acara Kuis di TV Tentang Musik yang Ngetren Pada Masanya. Dulu Suka Nonton Mana?

Acara kuis tentang musik | Credit via YouTube

Siapa sih yang nggak tahu acara musik legendaris satu ini? Acara kuis bertema musik ini telah meramaikan layar kaca televisi Indonesia sejak tahun 1988 lo! Para peserta akan ditantang untuk menebak judul lagu hingga melanjutkan lirik lagu yang diputar oleh home band di acara tersebut. Peserta yang berhasil mendapatkan total skor tertinggi bisa membawa pulang hadiah uang tunai.

Pada awal penayangannya, acara ini dipandu oleh Koes Hendratmo, kemudian ketika memasuki musim keempat acara ini dipandu oleh David Bayu Danangjaya dan Armand Maulana. Siapa nih yang dulu suka nonton acara ini juga?

ADVERTISEMENTS

2. Ketegangan peserta saat harus mengisi lirik yang kosong membuat acara kuis Missing Lyrics jadi favorit zaman dulu~

Nostalgia 5 Acara Kuis di TV Tentang Musik yang Ngetren Pada Masanya. Dulu Suka Nonton Mana?

Acara kuis tentang musik | Credit via YouTube

Acara kuis bertema musik ini dipandu oleh dua presenter berpengalaman, yaitu Irgi Fahrezy dan Fitri Tropica. Ada dua tim yang masing-masing terdiri dari dua orang yang akan bermain untuk memperebutkan hadiah jutaan rupiah. Acara ini diawali dengan babak tebak judul lagu, lalu babak gerak hingga babak missing lyrics yang menjadi keseruan di kalangan penonton.

ADVERTISEMENTS

3. Acara kuis musik Happy Song yang dibawakan oleh Choky Sitohang juga nggak kalah seru

Nostalgia 5 Acara Kuis di TV Tentang Musik yang Ngetren Pada Masanya. Dulu Suka Nonton Mana?

Acara kuis tentang musik | Credit via YouTube

Acara yang dipandu oleh salah satu presenter terkenal di Indonesia, Choky Sitohang ini pertama kali tayang pada 27 April 2009. Acara ini menjadi salah satu acara yang diminati oleh para penonton karena tim acara “Happy Song” akan memilih 14 orang peserta untuk tampil setelah melalui proses seleksi sebelumnya. Para peserta terpilih ini nantinya akan dibagi menjadi dua tim untuk tampil di babak pertama dan kedua.

ADVERTISEMENTS

4. Setelah acara Dahsyat berhenti tayang, stasiun televisi RCTI membuat acara kuis dengan tema musik bernama Adu Dahsyat

Nostalgia 5 Acara Kuis di TV Tentang Musik yang Ngetren Pada Masanya. Dulu Suka Nonton Mana?

Acara kuis tentang musik | Credit via YouTube

Setelah program Dahsyat berhenti tayang pada tahun 2018, muncul acara kuis baru bertema musik dengan nama Adu Dahsyat. Acara ini dipandu oleh tiga presenter mulai dari Raffi Ahmad, Ayu Dewi dan Felicya Angelista dengan menghadirkan empat regu peserta untuk menebak judul dan lirik lagu, video klip serta puzzle wajah penyanyi. Sayangnya, program ini hanya bertahan satu bulan di layar kaca dan kemudian acara Dahsyat kembali tayang dengan nama Dahsyatnya 2020.

ADVERTISEMENTS

5. Penggemar musik dangdut juga pasti sudah nggak asing dengan acara kuis musik yang bertajuk Kuis Dangdut

Nostalgia 5 Acara Kuis di TV Tentang Musik yang Ngetren Pada Masanya. Dulu Suka Nonton Mana?

Acara kuis tentang musik | Credit via YouTube

Kalau acara kuis musik sebelumnya membahas lagu-lagu secara general, acara kuis yang satu ini sangat spesifik membahas tentang musik dangdut. Yup, acara musik yang dipandu oleh Jaja Miharja ini juga menjadi salah satu acara kuis musik yang ikonik dan legendaris. Para peserta biasanya akan dibagi menjadi dua regu yakni regu “dang” dan regu “dut”. Kedua tim ini akan bersaing untuk menebak lagu-lagu dangdut Indonesia.

Ternyata banyak juga ya acara kuis bertema musik yang pernah tayang di beberapa stasiun televisi Indonesia. Kalau kamu pernah nonton yang mana nih, SoHip? Kamu juga boleh cerita acara musik favoritmu di kolom komentar 🙂

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam