Karena ‘Merokok Membunuhmu’ Udah Basi, 12 Sindiran Cantik Ini Lebih Bisa Membujuk Perokok

Artikel ini sebenarnya bukan ditujukan untuk para perokok. Karena para perokok seharusnya memang sudah berusia dewasa dan cukup punya pertimbangan untuk menentukan pilihan gaya hidup mereka sendiri. Negara saja selama bertahun-tahun gagal memperingatkan dan menciptakan perubahan berarti pada jumlah perokok di sini, apalagi petuah-petuah dari Hipwee.

Jadi, artikel ini ditujukan untuk membantu mereka yang masih berusaha membujuk orang-orang kesayangan supaya meninggalkan tembakau dan hidup lebih sehat. Mengakhiri kebiasaan merokok memang minta ampun beratnya sih, jadi butuh perjuangan, kegigihan, dan kecerdikan tersendiri dari kalian untuk dapat menyelamatkan para perokok yang sudah kecanduan.  Nah, siapa tahu kalimat-kalimat sindiran semacam ini justru bisa lebih menghantui mereka dibanding aksi persuasi yang menggurui atau mengancam.  Simak!

ADVERTISEMENTS

“Berbaik hatilah jika bertemu orang yang merokok. Siapa tahu itu terakhir kalinya mereka bisa merokok”

smoking_gun_by_kendalpaints

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

“Rokok adalah salah satu penghasil pendapatan terbesar untuk Indonesia, terutama pendapatan medis”

smoking-is-harmful-to-public-service-advertising_1429265894

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

“Siapa yang paling berjasa menghilangkan kebiasaan merokok seseorang?”

ADVERTISEMENTS

“Kanker”

zr7ur9q

“Jika saja Tuhan memang mengijinkan manusia untuk merokok, pasti kita sudah punya cerobong asap di kepala”

harmful-smoke-1170x731

“Tolong jangan buang puntung rokokmu ke lantai. Kasihan banyak kecoa kena kanker”

meh-ro2703

“Rtaa-rata masyarakat Indonesia memang tidak bahagia. Terbukti salah satu layanan jasa paling laris di sini adalah jasa pengurangan usia. Cek saja di Minimarket”

meh-ro752

“Entah kenapa orang-orang selalu saja protes pada para perokok gara-gara asap rokok mereka mengganggu orang lain. Mereka sendiri yang sadar sedang dibunuh pelan-pelan saja tidak komplain.”

smoking-pics-photos-kills

“Satu batang rokok membuat kita rileks selama 10 menit. Berbungkus-bungkus rokok membuat kita rileks selama… nya”

smoking_kills_3-wallpaper-1440x900

“Kita memang tidak tahu kapan kita bakal mati, tapi merokok mungkin bisa sedikit membuatnya lebih mudah diperkirakan.”

quit-smoking

“Saya merokok dengan alasan religius. Setiap batangnya membawa saya lebih dekat kepada Tuhan”

241131xcitefun-dn-t-smoke-plz

“Ribuan orang berhenti merokok tiap harinya, caranya dengan meninggal dunia”

ciggi5

“Kenapa perokok selalu merokok setelah makan? Karena mereka tidak kuat jika selalu makan setelah merokok”

 maxresdefault

“Merokok adalah pilihan. Dan kamu bebas memilih, hanya saja jangan sampai terlambat”

How To Quit Smoking BLOG

How To Quit Smoking BLOG via howtoquitsmoking24h.com

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

ecrasez l'infame