Momen lebaran memang saat yang paling tepat buat kumpul keluarga. Selain karena libur panjang, pada momen lebaran semua orang bermaksud menjaga silaturahmi dan saling bermaafan. Kumpul keluarga saat lebaran juga termasuk dalam tradisi mudik orang-orang Indonesia lho. Seperti keseruan lebaran, selalu ada cerita di balik kumpulnya kita bareng sanak saudara, keponakan, sepupu, hingga om dan tante. Mulai dari diberondongnya kita dengan pertanyaan mencekam seputar kapan nikah dan kapan wisuda, hingga keponya saudara-saudara soal pendidikan kita.
Sayangnya gap generasi yang ada, sering menimbulkan kesalahpahaman. Yang paling sering terjadi, banyak sanak saudara yang nggak paham sama sekali jurusan kuliah kita, tapi berusaha menerka apa yang kita pelajari. Nah, berikut ini Hipwee bakal ngasih kamu gambaran yang biasanya terjadi saat ngobrolin jurusan kuliah bareng keluarga. Tentunya, tulisan ini berdasarkan kisah nyata yang kocak. 😀
ADVERTISEMENTS
1. Jurusan DKV memang jurusan yang tergolong baru dan sering disalahartikan banyak orang. Menjelaskannya perlu kesabaran luar biasa
ADVERTISEMENTS
2. Bisa jadi masyarakat nggak tahu bedanya komunikasi, telekomunikasi, dan komputer. Tantemu butuh banget pencerahan, nih!
ADVERTISEMENTS
3. Nggak semua yang berhubungan dengan laut harus dikuasai oleh mereka yang ambil jurusan kelautan. Misal soal dalamnya lautan asmara, nggak perlulah, ya … 🙁
ADVERTISEMENTS
4. Mungkin banyak banget orang yang salah paham, kenapa harus kuliah jurusan Bahasa Indonesia padahal selama ini sudah bisa. Hmm, pemikiran sesat nih!
ADVERTISEMENTS
5. Sebenarnya yang paling berjasa di bidang penyiaran, ya, orang-orang di balik layarnya. Tapi yang selalu diingat justru artisnya~
ADVERTISEMENTS
6. Jurusan Teknik Mesin itu nggak sesederhana kelihatannya. Harus pintar matematika, paham permesinan dan nggak juga bakal jadi montir
7. Bagi mereka yang kuliah di kampus berbasis Muslim tentu sering kali dapat tanggung jawab lebih besar. Banyak yang salah paham kalau semua lulusannya bakat jadi pendakwah dan ustaz/ustazah
8. Pada kenyataannya, mencari ilmu itu nggak semuanya mudah dan menyenangkan. Seperti jurusan Pariwisata yang disangka kuliahnya sambil jalan-jalan 🙁
9. Suka sebel nggak sih kalau ada guyonan bapak-bapak yang dilontarkan sama orang yang lebih tua. Garing banget, tapi mau ketawa nggak sopan, dilema!
10. Coba sekali-kali berkilah dengan melontarkan guyonan zaman sekarang. Siapa tahu tantemu justru ngakak dan lupa habis tanya apa~
11. Tapi jangan kelewat receh, ya, kalau guyonanmu gagal, konsekuensinya ngeri. Malu sekaligus rusak citra dirimu sebagai anak kalem
Sebagai generasi kekinian yang paham betul soal perkembangan zaman, memang punya beban yang lebih berat untuk menjelaskan ke orang awam. Makanya harus sabar banget menghadapi pertanyaan-pertanyaan soal jurusan kuliah. Apalagi kalau yang tanya masih saudara, tantemu sendiri, eyangmu sendiri. Ya, harus pelan-pelan dan menjelaskan pakai bahasa yang mudah dimengerti. Kalau orang-orang di sekitarmu nggak paham juga, jangan keburu emosi. Maklumi saja dan buktikan akan jadi apa kamu di masa depan, sehingga mereka tahu dengan sendirinya. 🙂