Wow! Bukan Cuma Film yang Beralih ke 3D, 14 Benda Hasil Printer 3D Ini Sudah Benar-Benar Ada Lho

Kata orang sih teknologi diciptakan untuk membantu dan mempermudah kehidupan manusia. Ide-ide brilian untuk inovasi teknologi memang biasanya muncul dari kegelisahan dan kesusahan manusia. Manusia capek jalan, muncul yang namanya sepeda. Capek mengayuh sepeda, ganti muncul yang namanya motor. Begitu seterusnya. Salut deh sama kreativitas manusia kalau udah terdorong sama yang keengganannya hidup susah.

Nah salah satu teknologi paling anyar yang ke depannya bakal sangat membantu kehidupan manusia adalah 3D printing atau percetakan 3 dimensi. Bukan lagi lembaran kertas atau buku yang bisa dicetak dan di foto kopi, semua benda bisa dengan mudah direplika lewat teknologi ini. Cukup masukin blueprint benda yang pengen kamu buat. Voila! Jadi deh barangnya. Mulai dari barang sederhana sampai yang kompleks, bisa!

ADVERTISEMENTS

1. Konsep dasar dari teknologi 3D printing adalah membuat benda 3 dimensi. Apapun bentuk benda yang kamu inginkan, bisa direplika

lilw

Yang ini bahan dasarnya plastik via www.hoffman-info.com

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

2. Bukan jadi benda pajangan saja, tentunya barang hasil printer 3D bisa benar-benar berfungsi dan memiliki kegunaan

Aman kok ini!

Tak perlu lagi ke toko bangunan untuk beli keperluan seperti ini. Tinggal di print sendiri via all3dp.com

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

3. Juga tak perlu lagi beli kepala shower yang sering rusak. Dengan teknologi ini kamu bisa dengan mudah mencetak sendiri

Kasihan juga sih toko perlengkapan kamar mandi bisa bangkrut

Kasihan juga sih toko perlengkapan kamar mandi bisa bangkrut via all3dp.com

ADVERTISEMENTS

4. Seberapa padat isian ‘tinta’ printer pun bisa disesuaikan. Dari benda plastik ringan sampai palu plastik yang cukup kuat untuk memasang paku, semua bisa dibuat dengan teknologi ini

Kepadatan plastiknya bisa disesuaikan sesuai kebutuhan

Kalau palu seperti ini ya plastiknya harus padat banget, biar kuat via all3dp.com

5. Gitar akustik yang selama ini hanya bisa dibuat oleh pengrajin ahli, juga sudah bisa dibuat dengan teknologi ini. Suaranya lumayan juga lho…

Memang bukan terbuat dari kayu, inilah gitar akustik hasil 3D printer pertama di dunia

Memang bukan terbuat dari kayu, inilah gitar akustik hasil 3D printer pertama di dunia via 3dprinting.com

6. Disamping perlengkapan rumah atau instrumen musik, 3D printing juga sudah merambah dunia adi busana. Perancang ternama Karl Lagerfeld bahkan membuat koleksi khusus 3D

Koleksi Chanel 2015 ini sepenuhnya di print, tidak dijahit

Koleksi Chanel 2015 ini sepenuhnya di-print, tidak dijahit. Bahannya macam-macam, dari bahan bubuk sampai metal via fashionunited.com

7. Bukan cuma fashion tingkat tinggi saja lho, busana tiap hari juga sudah mulai dibuat dengan printer 3D

jnsc

Materialnya masih tampak tidak nyaman sih via www.damngeeky.com

8. Sepatu berteknologi tinggi yang sulit dibuat oleh tangan manusia kini bisa dengan mudah diciptakan lewat printer 3D. Salah satu contohnya produk Nike  ini

Nike Vapor HyperAgility

Nike Vapor HyperAgility meningkatkan performa atlit. Sol berbentuk seperti itu sulit jika harus dibuat manual via nike.com

9. Disamping inovasi untuk kehidupan sehari-hari, teknologi 3D printing ini juga mengubah hidup sejumlah orang untuk selamanya. Bagian tubuh prostetik bisa dibuat dengan lebih akurat

Bakal banyak yang bisa memanfaatkan

Karena proses produksinya lebih mudah, kelak juga bisa diakses dengan harga yang lebih terjangkau via cnn.com

10. Bukan cuma tangan atau kaki prostetik, bagian tubuh seperti telinga atau tulang pun bisa diimitasi untuk keperluan medis

Kemajuan nih di bidang medis

Telinga artifisial hasil teknologi ini via qz.com

11. Makanan yang diciptakan dengan teknologi 3D printing juga sudah ada. NASA sedang serius mengembangkan konsep ini supaya bisa menyuplai makanan astronot dengan lebih praktis

Mungkin tak perlu lagi makan di masa depan

Mungkin tak perlu lagi masak di masa depan. Ini salah satu printer makanan yang telah dijual luas, TNO via www.geeky-gadgets.com

12. Bukan hanya prototype, tapi teknologi 3D printing ini sudah bisa menghasilkan mobil yang bisa jalan beneran. Local Motors dari kota Tennessee Amerika Serikat ini pelopornya

Ezra Strati

Mobil bernama Strati ini terdiri dari komponen yang dicetak lewat teknologi 3D printing via www.popularmechanics.com

13. Bahkan struktur raksasa seperti rumah pun mulai coba dibangun menggunakan teknologi 3D printing 

Rumah berbahan alami seperti lumpur justru cocok dan lebih mudah dibangun dengan teknologi ini

Rumah berbahan alami seperti lumpur justru cocok dan lebih mudah dibangun dengan teknologi ini via inhabitat.com

14. Bukan cuma printer skala besar atau kecil, teknologi cetak 3D ini juga sudah bisa kamu genggam. Pena 3D  ini sudah dijual luas dengan harga yang cukup terjangkau

$50-$250

Dijual dengan kisaran $50-$250, pena ajaib ini bisa kamu pakai menulis dan menggambar struktur 3 dimensi via technoklass.org

Dunia printing yang selama ini dikenal terbatas hanya pada kertas atau permukaan datar, tampaknya akan kita tinggalkan selamanya. Mungkin di Indonesia printer 3D masih jarang terdengar, tapi sebenarnya produk canggih ini sudah banyak dijual luas. Bukan lagi produk eksperimental yang hanya dimiliki milyader macam Mark Zuckerberg, tapi bisa dibeli oleh siapapun. Untuk printer skala besar biasanya memang hanya dibeli oleh industri karena harganya yang mahal dan penyimpanannya yang butuh ruang besar. Namun ternyata printer 3D untuk pemakaian di rumah pun, sudah banyak bisa ditemui di pasaran. Bahkan ada lho yang harganya hanya $100 saja atau sekitar Rp1,3 juta. Cek deh harga-harga di sini kalau tidak percaya!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.

CLOSE