Setelah sekian lama menjadi sebuah media sosial yang enggak ngikutin arus, akhirnya Twitter meluncurkan sebuah fitur yang mirip sama stories milik Snapchat atau Instagram. Fitur baru dari Twitter ini diberi nama Fleets, ‘fleet’ atau ‘fleeting‘ sendiri kalau diterjemahkan artinya tuh sekejap atau sekilas. Setelah dipelopori Snapchat lalu dicontoh dan jadi fitur andalan Instagram, sebagaimana dilansir dari laman Vox ini, stories atau fitur mirip stories kini bisa ditemui di kebanyakan platform media sampai messaging. Twitter sebelumnya adalah pengecualian, sampai Fleets diluncurkan minggu ini.
Maka dari itu, peluncuran fitur ini jelas mengundang berbagai reaksi di kalangan pengguna Twitter sendiri. Ada yang senang dengan kehadiran fitur ini, tetapi nggak sedikit juga yang keberatan karena Twitter mulai ikut-ikutan tren. Mereka yang tidak setuju ini beranggapan bahwa fitur Fleets menjadikan Twitter kehilangan ciri khasnya. Kenapa ya fitur ini akhirnya dibikin juga sama Twitter? SoHip udah pada coba belum?
ADVERTISEMENTS
Fleets secara resmi diluncurkan tanggal 17 November 2020 kemarin. Mirip dengan stories Instagram atau Whatsapp, pihak Twitter membuat fitur ini biar pengguna tidak tertekan untuk selalu bikin tweet abadi dan mengumpulkan likes
That thing you didn’t Tweet but wanted to but didn’t but got so close but then were like nah.
We have a place for that now—Fleets!
Rolling out to everyone starting today. pic.twitter.com/auQAHXZMfH
— Twitter (@Twitter) November 17, 2020
Dilansir dari blog resmi Twitter, tujuan mereka meluncurkan fitur ini sebagai bentuk respon terhadap beberapa keluhan yang dirasakan oleh pengguna. Pihak Twitter mengatakan bahwa ada beberapa pengguna yang merasa tweet tradisional yang biasa digunakan terlalu memberikan tekanan. Tekanan ini muncul karena sifat tweet sederhana yang lebih mudah untuk di konsumsi masyarakat luas, bersifat permanen, hingga menimbulkan tuntutan untuk mengumpulkan likes atau retweet. Pihak Twitter berharap dengan meluncurkan fitur ini, para pengguna tidak perlu lagi merasakan tekanan seperti sebelumnya.
Meskipun terlihat sama, tetapi ada beberapa hal yang tidak bisa kamu lakukan dengan Fleets, seperti me-retweet fleets atau memberikan likes. Tapi jangan sedih, kamu tetap dapat berinteraksi dengan mengirimkan pesan kepada pengguna lain. Pesan yang dikirimkan melalui Fleets ini nantinya akan masuk sebagai pesan pribadi (direct message/DM). Selain itu SoHip juga bisa mengetahui siapa saja yang melihat Fleets yang kamu bagikan, bahkan dari orang yang akunnya digembok (mode pribadi/private).
ADVERTISEMENTS
Bentuk konten yang kamu bagikan melalui Fleets bisa bermacam-macam lo! Mulai dari tulisan, video, foto, hingga cuitan orang yang dibagikan kembali melalui Fleets milikmu
Karena memiliki konsep dasar yang sama dengan fitur stories kebanyakan, maka ada beberapa konten yang bisa SoHip bagikan di Fleets. Kamu bisa membagikan konten teks atau tulisan, foto yang diambil dari kamera ponsel atau galery, serta video pendek berdurasi 30 detik (lebih panjang 15 detik dari Instagram Stories). Enggak hanya itu aja, kamu juga bisa membagikan kembali tweet yang menurutmu layak dibagikan melalui fitur Fleets ini tanpa harus me-retweet secara langsung.
Karena masih termasuk fitur baru, maka kamu hanya bisa melakukan hal-hal yang sudah dijelaskan di atas saja. Fleets belum memiliki opsi-opsi tambahan lain, seperti memasukkan stiker, menaruh GIF, atau mempercantik gambar dan video dengan filter.
ADVERTISEMENTS
Begini nih cara main Fleets yang saat ini baru tersedia bagi pengguna Android dan iOS. Yang suka pakai desktop masih harus bersabar ya~
Untuk SoHip yang ingin mencoba fitur ini, kamu harus memperbarui aplikasi Twitter-mu menjadi versi 8.71.0, lalu fitur ini akan muncul di bagian paling atas pada layar home. Tampilan Fleets sebenarnya mirip dengan tampilan fitur sejenis lainnya, yaitu lingkaran berupa foto pengguna yang memiliki garis luar berwarna jika penggunanya membagikan sesuatu melalui Fleets.
Untuk kamu yang biasa menggunakan Twitter melalui web browser, kamu harus bersabar ya, sebab sejauh ini belum diketahui apakah Fleets nantinya bisa digunakan untuk versi web browser atau tidak. Pihak Twitter juga belum memberikan keterangan terkait hal ini.
Nah gimana SoHip menurut kamu fitur Fleets ini? Apakah berguna atau buang-buang kuota? Tetapi pastinya fitur ini akan menjadikan Twitter tempat yang lebih seru dan dinamis untuk berinteraksi ke depannya!