Nggak afdol rasanya kalau nonton konser tanpa kegiatan mengabadikan momen. Entah untuk dibagikan ke media sosial atau disimpan untuk kepentingan pribadi. Apalagi sekarang makin banyak musisi Tanah Air maupun musisi mancanegara yang menggelar konser. Seperti yang akan datang, konser GFRIEND Show Live Jakarta persembahan Shopee.
Nah, karena nonton konser adalah pengalaman personal masing-masing penonton, maka wajar jika setiap selesai satu konser akan betebaran ribuan dokumentasi penampilan. Kegiatan mendokumentasikan penampilan ini biasa dikenal dengan istilah stage photography atau fotografi panggung.
Country Brand Manager Shopee, Rezki Yanuar, menyampaikan untuk menyambut kemeriahan GFRIEND Show Live yang akan diselenggarakan di Jakarta pada 10 November 2019 nanti, Shopee akan memberikan tips dan trik stage photography menggunakan smartphone untuk menyiasati tantangan dalam memotret momen konser.
“Kami memahami betul pentingnya peranan stage photography dalam berbagai aspek. Mulai dari dokumentasi internal sampai dengan publikasi acara. Ini merupakan solusi guna mengabadikan penampilan musik untuk kepentingan pribadi atau profesional,” ujar Rezki dalam acara Media Gathering – Road to GFriend Show Live di Jakarta, Kamis (24/10/2019).
Sementara musisi duo yang terkenal lewat tembang ‘When You Love Someone’, Endah n Rhesa, mengatakan fotografi panggung membantu mereka untuk memahami emosi dari sudut pandang penonton.
“Dari banyaknya orang-orang yang membagikan momen kami di panggung, salah satunya kami bisa jadi lebih perhatian terhadap penampilan. Seperti pakaian yang akan kami kenakan di panggung selanjutnya,” ujar Endah.
ADVERTISEMENTS
Smartphone adalah solusi terbaik untuk motret konser yang umumnya melarang penggunaan kamera profesional
Salah satu tantangan bagi para penonton yang ingin mengabadikan penampilan musisi idola adalah terbatasnya perangkat, karena umumnya konser hari ini hanya membolehkan penggunaan kamera smartphone untuk mengabadikan gambar. Co-Founder of @fotokonser, Ardianto, mengungkapkan tantangan stage photography adalah kesigapan untuk menangkap momen karena pertunjukan selalu dinamis.
“Tantangan terbesar adalah, biasanya konser itu kan diselenggarakan malam hari. Kondisi cahaya sangat minim, ditambah lagi dengan aksi musisi di atas panggung yang atraktif, menjadi tantangan terbesar bagi fotografer untuk bisa mengabadikan momen tersebut,” ujar Ardi.
Smartphone adalah berkah teknologi yang bisa menjadi solusi bagi semua hal. Salah satunya fotografi. Shopee juga turut menghadirkan Elektronik Day guna menghadirkan pilihan akan smartphone yang bisa mengakomodir kebutuhan stage photography, dengan diskon mulai dari 50% untuk produk khusus. Selain itu Shopee melalui kampanye ini juga menghadirkan koleksi spesial Shopee x GFriend bertanda khusus.
Adapun tips yang dibagikan Shopee agar smartphone bisa dimaksimalkan untuk stage photography adalah,
1. Memilih kamera smartphone dengan resolusi baik dan juga memiliki lebih dari satu lensa utama. Selain lensa, sensor dan fitur penunjang juga mesti diperhatikan karena akan sangat membantu dalam pengambilan gambar.
2. Mengamati set konser yang akan didatangi, salah satunya dengan cara menyaksikan rekaman video penampilan sang musisi di YouTube sebagai referensi tata panggung dan cahaya. Cahaya adalah unsur penting dalam fotografi. Atau bisa juga mengamati daftar lagu yang dibawakan, sehingga ketika musisi idola membawakan performa terbaiknya, kamu bisa mengoptimalkan pemotretan.
3. Memaksimalkan kualitas foto dalam memotret gerakan dan kilau cahaya yang ada dalam konser. Untuk memastikan hasil foto yang tajam, kamu bisa memaksimalkan fitur kamera smartphone, seperti stabilizer, pengatur jarak fokus dan atau mode yang bisa otomatis menyesuaikan kondisi cahaya.
Nah, untuk memiliki smartphone yang bisa dimaksimalkan dalam stage photography, kamu bisa memanfaatkan momen Smartphone Day Shopee pada tanggal 24 hingga 25 Oktober 2019. Sekaligus untuk yang ingin menyaksikan girl band GFriend, bisa pula dengan membeli koleksi spesial. Nantinya pemenang yang berhasil mendapatkan undangan nonton GFriend, akan diumumkan pada tanggal 29 Oktober 2019.