Lagi-lagi jagad dunia maya dibuat heboh oleh kelakuan Presiden Amerika, Donald Trump. Setelah beberapa waktu lalu pidato dan tweet Trump mendapat respon yang ramai di sosial media, kini giliran momen jabat tangan yang jadi topik heboh di dunia maya. Siapa sangka, momen pertemuan Trump dengan Presiden Polandia serta Ibu Negara Polandia dalam kunjungan kenegaraan justru jadi momen yang awkward bagi Trump.
Saat Trump mengulurkan tangannya guna menjabat tangan Agata Kornhauser-Duda, Ibu Negara Polandia tersebut justru melewati Trump begitu saja dan menjabat tangan Melania Trump. Sontak suasana langsung jadi awkward nggak karuan. Atas kejadian ini, netizen pun langsung heboh dan ngakak karenanya.
Namun ternyata momen awkward jabat tangan Trump tak cuma terjadi pada saat itu saja. Nyatanya, sebelum kejadian yang ‘memalukan’ di Polandia tersebut Trump sudah beberapa kali bikin situasi jadi canggung karena jataban tangannya. Nggak percaya? Tonton aja video yang udah Hipwee News & Feature kumpulin!
1. Yang sempat jadi trending netizen adalah momen ‘salaman’ Trump dan Perdana Menteri Jepang. Perhatikan ekspresinya Shinzo Abe deh
2. Gaya jabat tangan Trump yang hobi ‘menarik’ lawannya pun jadi sorotan. Katanya sih biar terlihat jantan. Misalnya kelakuannya terhadap Wakil Presiden Mike Pence ini
3. Hobi Trump yang satu ini sepertinya emang udah susah dihilangkan deh. Tuh lihat nasib Secretary of State, Rex Tillerson
4. Sama halnya dengan yang dialami Neil Gorsuch. Bahkan nggak cuma satu atau dua, tapi 3 kali Trump menarik tangan Gorsuch!
5. Oh, ternyata gaya ‘salaman’ ini sudah ia lakukan sejak dulu toh. Pantesan…
6. Wakil Presiden, Mike Pence, emang kudu sabar ngadepin Trump. Gaya salaman di depan umum pake acara mau cium segala lho…
7. Lihat juga momen awkward saat debat partai Republikan. Ben Carson jadi bingung gitu kan…
8. Ini juga nggak kalah aneh. Orang lagi main terompet di tengah acara kok malah diajak salaman
9. Jabat tangan Trump dan Justrin Tredeau juga sempat jadi viral. Mungkin Perdana Menteri Kanada tersebut satu-satunya yang bisa survive dari gaya salaman Trump
10. Eh ada juga ding, Presiden baru Perancis yang tampaknya jelas-jelas ‘menantang’ Trump. Tuh lihat sampai Trump meringis karena kuatnya genggaman
11. Mungkin penolakan yang dialami Trump dari Agata Kornhauser-Duda akibat kualat. Ia dulu pernah bikin situasi awkward karena menolak salaman dengan Angela Merkel
Trump memang penuh kontroversi. Caranya bersalam tangan saja jadi pembahasan dan headline dunia. Sayangnya tidak secara positif, justru jadi bahan olok-olokkan. Bukan cuma dengan pemimpin negara-negara lain saja, nyatanya Trump juga awkward dan salah tingkah ketika ingin menggenggam tangan istrinya sendiri Melania Trump. Ingat nggak momen Melania menolak pas mau digandeng Trump ini?