Meski banyak ungkapan yang mengatakan kalau sejelek apapun tempatnya, rumah sendiri adalah tempat yang paling nyaman. Tapi nyatanya, setiap orang pernah memimpikan punya rumah mewah dan besar. Berbagai cara pun dilakukan, mulai dari rajin cari uang hingga memoles rumah yang ada sedemikian rupa biar terlihat lebih indah.
Hingga mungkin nggak sedikit di antara kita yang penasaran seperti apakah rumah termahal di dunia dan di mana letaknya. Nggak bisa dimungkiri kalau semahal apapun rumah dijual, pasti ada yang sanggup membelinya. Sebuah rumah super mewah dan termahal di dunia yang disebut Chateau Louis XIV dan terletak di Prancis merupakan salah satu yang termahal di dunia. Setelah pengelola mengaku rumah itu telah terjual, misteri pemiliknya pun bergulir. Setelah dua tahun tidak diketahui siapa pemiliknya, akhirnya penelusuran New York Times pun berhasil mengungkapnya. Biar nggak penasaran, yuk simak uraian Hipwee News & Feature berikut!
ADVERTISEMENTS
Rumah super mewah dengan sebutan Chateau Louis XIV ini dibeli oleh Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman
Dilansir dari laman New York Times, Chateau Louis XIV, yang terletak di Versailles, Louveciennes, Prancis ini dibeli oleh putra mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman. Rumah super besar dan sangat mewah ini dibeli dengan harga USD $300 juta atau sekitar Rp4,2 triliun sejak dua tahun lalu. Nggak cuma rumah termahal di dunia ini yang ia beli, tapi juga kapal pesiar mewah seharga USD $500 juta, dan sebuah lukisan Leonardo da Vinci yang seharga USD $ 450 juta.
ADVERTISEMENTS
Selain luas, interior rumah ini bergaya Eropa kuno dan sangat menakjubkan
Awalnya, rumah ini adalah sebuah kastil tak terurus peninggalan abad ke-19. Lalu Emad Khasoggi, keponakan dari pengusaha senjata Adnan Khasoggi, melakukan renovasi selama kurang lebih tiga tahun, mulai dari Oktober 2008 hingga Juni 2011. Hasilnya? Kastil tersebut berubah jadi rumah megah bergaya Eropa. Chateau Louis XIV pun disebut-sebut mirip dengan Istana Raja Prancis dari abad ke-17. Ruangan bangunan mirip istana ini memiliki luas sekitar 5000 meter persegi, dijamin lelah kalau berkeliling dengan jalan kaki. Mungkin luasnya bisa sekecamatan kali ya! Sebagian besar hiasan interior rumah melambangkan pejuang Romania yang dibuat handmade atau buatan tangan langsung oleh senimannya. Keren banget!
ADVERTISEMENTS
Nggak usah ditanya, dengan rumah sebesar ini tentu saja fasilitasnya juga super lengkap
Dengan luas rumah yang sebesar itu, sudah pasti jika rumah termahal di dunia ini memiliki fasilitas super lengkap dan nggak kalah mewahnya. Seperti kolam renang dalam ruangan, gudang penyimpanan Wine, bioskop pribadi, lantai dansa, ruang sauna, akuarium supe besar, dan lain sebagainya. Belum lagi taman dan halaman depan yang hijau dan tertata rapi. Meski memiliki gaya Eropa kuno, Chateau Louis XIV ternyata sudah dilengkapi dengan teknologi kekinian. Mulai dari lampu, listrik, hingga air bisa dikelola hanya lewat telepon pintar karena menggunakan sistem online.
ADVERTISEMENTS
Segala kemewahan ini rasanya berbanding terbalik dengan citra sang putra mahkota selama ini yang gencar melakukan pemberantasan terhadap korupsi
Nama putra mahkota Arab Saudi ini, mulai populer di kalangan internasional sejak beberapa tahun terakhir karena upayanya untuk memberantas korupsi. Sejak ditunjuk oleh sang ayah untuk memimpin Komisi Antikorupsi, Mohammed pun gencar melakukan “bersih-bersih”. Setidaknya 40 pangeran dan lebih dari 200 pengusaha terjerat tuduhan korupsi.
Tentu saja citra ini berbanding terbalik dengan kegemarannya membeli barang-barang super mahal seperti rumah, kapal pesiar, hingga lukisan Leonardo da Vinci yang berharga triliunan rupiah itu. Bisa jadi bahwa uang yang digunakan untuk membeli barnag-barang tersebut memang berasal dari kekayaan Mohammed. Secara, dia adalah seorang putra mahkota. Asalkan bukan berasal dari uang korupsi, tentu itu adalah haknya untuk memiliki kehidupan mewah, ‘kan?