7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Rekomendasi mesin cuci mini portable

Kehadiran mesin cuci begitu memudahkan pekerjaan rumah tangga di era modern. Jika sebelumnya, orang harus mengucek baju dan memerasnya pakai tangan, tapi setelah alat ini diciptakan, kita cuma perlu memencet beberapa tombol dan menunggunya bekerja sembari melakukan pekerjaan yang lain. Kalau sudah selesai bisa langsung dijemur, atau kalau mesin cucinya sudah dilengkapi teknologi pengering otomatis, pakaian bisa langsung dilipat atau disetrika. Sungguh praktis.

Nah, seiring berkembangnya teknologi, kini mesin cuci pun ada yang dibuat versi mininya. Mungkin karena banyak orang menganggap kalau mesin cuci termasuk “alat berat” yang nggak mungkin dibawa ke mana-mana, jadi banyak produsen yang akhirnya membuat versi lebih praktis. Dan ternyata, mesin cuci mini portable gini sangat menarik di mata anak kos lo! Desainnya yang mini serta irit listrik, membuat teknologi ini bisa menjawab jeritan hati anak kos yang lelah mencuci baju manual pakai tangan. Kali ini, Hipwee sudah mengumpulkan rekomendasi 7 merek mesin cuci mini portable beserta harganya. Psst, ternyata ada yang cuma seratusan ribu lo!

ADVERTISEMENTS

1. Mesin Cuci Mini XPB-45-C

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Tersedia berbagai warna via moedah.com

Mesin cuci ini terbuat dari plastik yang membuatnya antikarat. Ukurannya yang mini membuat alat ini nggak butuh banyak ruang dan bisa dipindahkan dengan mudah. Harganya juga cukup terjangkau lo! Dengan budget cuma 500-an ribu aja, kamu udah bisa mendapatkan mesin cuci mini dengan fitur pengering. Nih, spesifikasinya:

  • Ukuran: 51 x 35 x 37 cm
  • Bobot: 6,5 kg
  • Kapasitas: 5,5 kg
  • Fitur: Pengering, 2 timer control
  • Daya input: 220V / 300W / 50Hz
  • Harga: Rp560.000

Kalau kamu tertarik bisa cek di sini ya~

ADVERTISEMENTS

2. Mesin Cuci Mini Mito WM1

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Bentuknya lucu banget via shopee.co.id

Pilihan lain ada juga mesin cuci mini WM1 keluaran Mito. Desainnya sederhana dan minimalis. Seperti tipe di atas, mesin cuci ini juga sudah dilengkapi dengan pengering. Tabung pengering dibuat dari stainless antikarat dan tentu lebih kokoh serta awet. Spesifikasi detailnya ada di bawah ini:

  • Ukuran: 35 x 35 x 58 cm
  • Kapasitas cuci: 3,5 kg
  • Kapasitas pengeringan: 1,5 kg
  • Fitur: Pengering, operasi sunyi, cuci cepat
  • Daya input: 170 watt
  • Harga: Rp639.000

Tertarik? Coba cek di sini ~

ADVERTISEMENTS

3. Denpoo DW3

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Denpoo DW3 via www.blibli.com

Selain dua merek di atas, ada juga Denpoo DW3 yang harganya masih nggak beda jauh. Mesin cuci ini hadir dengan warna biru yang transparan, sehingga kita bisa melihat proses mencucinya dari luar. Karena materialnya 100% terbuat dari plastik ABS, jadi mesin cuci ini nggak mudah pecah dan karatan. Bagaimana spesifikasinya?

  • Kapasitas cuci: 3 kg
  • Fitur: Anti Bacteria, Air Kliner Technology, Auto Soak (tanpa pengering)
  • Daya input: 120W / 220V / 50Hz
  • Harga: Rp798.000

Cek di sini untuk informasi lebih lengkapnya ya~

ADVERTISEMENTS

4. Geithainer XPB30-120R

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Harganya lumayan mahal via productnation.co

Kalau kamu punya budget lebih, kamu bisa memilih mesin cuci mini Geithainer XPB30-120R ini. Karena harganya lebih mahal dari mesin cuci-mesin cuci di atas, tentunya fitur yang ditawarkan juga lebih banyak. Desainnya juga cukup manis, dengan ukuran yang imut, kamu bisa menaruhnya di pojok kamar kosmu. Nggak makan tempat~ Berikut spesifikasinya:

  • Ukuran: 34 x 36 x 48 cm
  • Kapasitas: 3 kg
  • Kecepatan cuci: 3-15 menit (atau bisa diatur)
  • Fitur: pengering
  • Daya input: 220V / 60 Hz
  • Harga: Rp4.140.000

Apakah kamu tertarik? Segera cek di sini .

ADVERTISEMENTS

5. Haier Codo Mini Washing Machine MXG1C

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Handy washer via www.ebay.com

Mesin cuci satu ini sebenarnya kurang pas jika disebut mesin cuci. Soalnya cara kerjanya beda dengan mesin cuci pada umumnya, di mana kita memasukkan pakaian ke dalamnya, lalu mesin itu akan berputar otomatis. Nah, kalau ini meski sama-sama berfungsi menghilangkan noda, tapi kita hanya perlu mencucinya di bagian yang kena noda aja. Jauh lebih praktis sih. Coba intip dulu spesifikasinya:

  • Ukuran: 17,60 x 4,30 x 4,30 cm
  • Berat: 0,372 kg
  • Isi satu paket: 1 x Haier MXG1S Codo Pocket Cleaning Machine Handy Washing Device dan 1 x Cushion Pad
  • Harga: Rp467.000

Apakah kamu berminat? Kalau iya, bisa cek di sini . Atau kalau kamu masih belum kebayang cara kerjanya, tonton video ini dulu ya~

ADVERTISEMENTS

6. AQUA Japan Handy Washer HCW-HW1

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Merek Aqua via shopee.co.id

Sama seperti produk di atas, produk yang satu ini juga nggak punya tabung besar untuk menampung tumpukan cucian. Tipenya adalah “handy washer” yang berfungsi untuk menghilangkan noda di saat-saat darurat aja. Kalau kamu suka bepergian, cocok banget nih, karena ukurannya yang kecil, washer ini jadi bisa dibawa ke mana-mana, sangat praktis dan efisien.

  • Ukuran: 17,60 x 4,60 cm
  • Berat: 200 g
  • Kapasitas air: 5 ml
  • Power supply: Size AAA alkaline battery (LR03), Size AAA rechargeable Nickel-Metal, Hydride battery (Ni-MH) x 3
  • Harga: Rp850.000

Cek ketersediaannya di sini .

7. KM – 9151 Mini Washing Machine

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Kemei punya via www.ogahrugi.com

Kalau ini handy washer termurah. Dengan harga seratusan ribu aja kamu udah bisa beli “mesin cuci” super duper mini ini. Sistem kerjanya sama kayak dua sebelumnya. Ukurannya yang kecil memudahkan alat ini dibawa-bawa kemanapun.

  • Ukuran: 17,50 x 4,50 cm
  • Kapasitas air: maks. 5 ml
  • Power supply: AAA x 3
  • Harga: Rp121.700

Kalau minat cek di sini ya.

7 Rekomendasi Merek Mesin Cuci Mini Portable. Praktis, Ringkas, Cocok Buat Anak Kosan~

Nah, gimana Guys? Apakah kalian tertarik untuk memilikinya?

Sudah waktunya kita lebih peduli, kenal, dan memahami virus corona yang sudah hidup di antara kita. Dapatkan E-book Panduan Normal yang Baru di sini.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An amateur writer.

Editor

An amateur writer.

CLOSE