Baru-baru ini sebuah gambar yang dipotret oleh seorang warga Inggris telah viral dan dipertanyakan oleh warganet. Pasalnya kalau biasanya kapal berada di permukaan air, kapal yang ada dalam foto terlihat berada di udara seolah-olah melayang di atas laut area pantai Falmouth, Cornwall. Gambar tersebut pertama kali dibagikan oleh David Morris, seorang pengembang properti di Inggris yang tak sengaja mengabadikan momen tersebut sebelum akhirnya merasa takjub dengan kejadian yang dialami.
Seminggu setelahnya, gambar yang sama pun diabadikan oleh Stevan Lomas ketika berangkat ke tempat kerja. Ia mengaku terkejut bisa menyaksikan kejadian yang sama. Lantas publik pun jadi bertanya-tanya, mengapa potret kapal tersebut tampak “terbang”, apa penyebabnya? Berikut ulasan yang bisa kamu simak.
ADVERTISEMENTS
Fenomena kapal “terbang” di perairan Inggris itu disebut juga ilusi optik berupa fatamorgana superior, penyebabnya karena perbedaan suhu udara di sekitar
Mengutip dari pemberitaan BBC, presenter cuaca senior Jen Bartam mengatakan kapal melayang terjadi karena perbedaan suhu antara laut (yang dingin) dan udara di atasnya (yang panas) mengakibatkan pembiasan cahaya. Efeknya cahaya tersebut akan terpantulkan sehingga membuat benda seakan-akan tampak melayang.
Kapal pun terlihat lebih tinggi dari yang seharusnya, alasannya karena otak manusia dan kamera tidak dapat memproses pengaruh temperatur yang berbeda terhadap bagaimana gambar dipersepsikan. Peneliti optik di University of Glasgow, Claire Cisowski mengatakan jika cahaya bergerak ke mata melalui garis lurus memungkinkan kita melihat sesuatu secara lurus saja.
Fenomena ini nyatanya juga sering terjadi di wilayah bersuhu rendah seperti pegunungan es, umumnya terdapat pantulan objek melayang di atas tebing-tebing es. Peristiwa tersebut terjadi karena perbedaan lapisan udara yang bersuhu sejuk (di bawah) dengan lapisan udara yang lebih hangat (di atasnya), makanya bayangan objek itu justru terpantul kembali ke bawah.
ADVERTISEMENTS
Fenomena fatamorgana bukan suatu hal yang istimewa karena bisa disaksikan oleh banyak orang, berbeda lo dengan halusinasi
Kapal yang seolah terbang menjadi hal biasa yang dilihat oleh pelaut, maka tak asing jika konon asal usul flying dutchman juga berasal dari fenomena ini. Sebelum viral, hal yang sama juga sempat dibagikan oleh Collin McCallum pada 27 Februari 2021, ia melihat “kapal apung” merah di cakrawala (lengkung langit) saat melakukan perjalanan di Banff, Aberdeenshire. Pria itu bahkan tercengang dan membagikan rekaman tersebut pada laman Facebooknya.
Pendapat lain dikutip dari Mirror.co.uk, jika hal itu hanyalah ilusi mata. Kesamaan warna laut dan langit, membuat mata kita tidak bisa menangkap batas warna air laut dan langit. Ditambah lagi bagian dekat pantai yang ditutupi awan cenderung membuat warna air jadi lebih gelap karena bayangan awan, membuat seolah itu merupakan batas air laut. Sedangkan bagian kapal yang jauh dari garis tepi, warna lautnya sama dengan warna langit karena tak ditutupi awan. Hal itulah yang ditangkap mata kita seolah kapal tampak terbang di atasnya.
Nah, itu dia penjelasan soal fenomena fatamorgana yang satu ini. Jadi bukan flying dutchman, editan, apalagi kejadian mistik ya, SoHip!