Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Kisah mata-mata, agen rahasia, dan detektif emang jadi salah satu tema populer buat cerita film atau novel di mana-mana. Selain penuh aksi dan ketegangan, cerita seperti ini juga penuh plot twist yang sulit ditebak. Dari James Bond sampai Mission Impossible yang sampai berseri-seri, serial detektif, agen rahasia, atau mata-mata selalu diminati banyak orang. Uniknya meski tokoh utama yang digambarkan dalam banyak karya fiksi itu laki-laki, tapi nyatanya mata-mata paling legendaris yang beneran ada justru banyak yang cewek lho!

Sayang banget sih kalau di film-film itu biasanya cewek cuma digambarkan jadi side-kick atau pasangan yang sering pakai baju seksi. Sebagaimana dilansir dari Gizmodo , sepak terjang mata-mata cewek di dunia nyata itu jauh lebih penting dan keren lho! Bahkan katanya semasa Perang Dunia II, Perdana Menteri Inggris, Winston Churchill punya pasukan mata-mata rahasia yang isinya cewek semua. Data intelijen dari pasukan rahasia ini diyakini jadi kunci kesuksesan Inggris dalam PD II.  Yuk lihat deh siapa aja mata-mata cewek paling legendaris di dunia yang sebenarnya butuh filmnya sendiri!

ADVERTISEMENTS

1. Noor Inayat Khan adalah seorang penyair dan penulis buku anak, wanita tangguh ini memutuskan untuk jadi mata-mata pihak sekutu pada PD 2. Dia diakui sebagai mata-mata wanita paling berbahaya saat itu

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Dia juga kerap menulis puisi dan pernah sekolah musik. via dailymail.com

ADVERTISEMENTS

2. Bekerja sebagai suster lalu menjadi jurnalis, wanita kelahiran Sydney bernama Nancy Wake ini jadi mata-mata pihak sekutu. Dia dijuluki sebagai “Tikus Putih” karena kelihaiannya menghindari penangkapan

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Saat dia melarikan diri dari Marseille, suaminya yang jadi korban penangkapan Gestapo dan disiksa dengan kejam. via abc.net.au

ADVERTISEMENTS

3. Mary Bowser, terlahir menjadi budak dengan ingatan fotografi. Dia dimanfaatkan oleh mata-mata lain untuk menggali informasi dari Gedung Putih setelah masa Perang Saudara

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Mary Bowser dikenal sebagai budak yang bodoh dan nggak terdidik, justru Bowser memanfaatkan hal itu untuk menjadi mata-mata. via ewbrtewri.cf

ADVERTISEMENTS

4. Yoshiko Kawashima, putri keluarga kerajaan dinasti Manchu yang diadopsi oleh agen mata-mata Jepang. Dalam tugasnya di Tiongkok dia jadi mata-mata Jepang dan bahkan mendirikan negara boneka di Tiongkok

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Kawashima membuat negara boneka untuk membasmi kaum yang kontra dengan Jepang. via www.nytimes.com

ADVERTISEMENTS

5. Manuela Sáenz adalah pasangan seorang tokoh revolusioner Amerika Latin Simon Bolivar. Sebelum bertemu Bolivar dia pernah terlibat dalam upaya pengusiran wakil raja Peru

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Setelah 1830, dia jadi eksil di Kolumbia dan hidupnya menjadi sengsara dengan kemiskinan dan kabar yang tak jelas. via Wikipedia.com

ADVERTISEMENTS

6. Dijuluki sebagai “nenek moyang mata-mata” Melita Norwood baru pensiun jadi mata-mata setelah berusia 60 tahun. Dia adalah mata-mata KBG paling berharga yang pernah dimiliki

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Tugasnya yang paling penting adalah pengungkapan dokumen tentang nuklir untuk mempercepat kemajuan nuklir Soviet. via express.co.uk

7. Sarah Emma Edmonds, seorang anggota mata-mata wanita Army Union saat perang saudara Amerika. Dia terkenal akan kepiawaiannya menyamar jadi lelaki

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Saat menyamar sebagai lelaki dia menggunakan nama Franklin Flint Thompson. via ThoughtCo.com

8. Marthe Cnockaert, mata-mata wanita dari intelijen Inggris ini memiliki keahlian sabotase yang luar biasa. Pernah juga dalam misinya dia menyelinap dan memasang bom di bawah gudang amunisi Jerman

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Dia menikah dengan prajurit Inggris yang lalu menuliskan cerita tentangnya menjadi sebuah buku. via womenheroesofwwi.blogspot.co.id

9. Chevalier d’Éon, sejak lahir didandani sebagai pria dan dilatih sebagai mata-mata untuk melawan monarki Habsburg. Uniknya dia ingin diakui sebagai wanita setelah kematian Louis XV

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Saat memasuki Rusia dia terpaksa berpakaian wanita dan mengganti namanya menjadi Lea de Beaumont demi tugas spionasenya. via io9.gizmodo.com

10. Anna Chapman, Wanita cantik bertubuh molek ini diyakini sebagai mata-mata Rusia dan ditangkap pada 2010 lalu bersama 9 orang lainnya. Dia dituduh atas keterlibatannya dalam spionase ilegal

Nggak Kalah Keren dari Versi Filmnya, Kamu Harus Tahu 10 Mata-mata Cewek yang Beneran Ada Ini

Siapa sangka wanita cantik ini adalah intelijen dari agen rahasia eksternal di Rusia bernama SVR. via malina-mix.com

Mungkin seluruh dunia tertarik pada kisah Mata Hari dengan kecerdikan dan kecantikan yang dimilikinya. Namun 10 daftar nama di atas nggak kalah seru untuk dikisahkan kembali. Dari sekian banyak mata-mata yang tertulis di atas, kebanyakan lahir saat masa-masa perang dunia. Lalu, apakah di zaman yang serba modern ini masih ada mata-mata heroik semacam mereka? Jelas masih ada, mungkin saja kawan atau orang-orang di sekitar kalian mata-mata? Bisa jadi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kertas...

CLOSE