Aroma perang tercium dari perseteruan perang dingin Amerika Serikat melawan Korea Utara. ASyang mengecam senjata pemusnah massal Korea Utara bersikukuh ingin menggagalkan pengembangan nuklir milik Korea Utara. Korea Utara memberi respon ancaman kepada AS dan perang bisa saja terjadi kapan pun. Selain memiliki arsenal perang yang banyak dan canggih, kekuatan militer suatu negara juga ditentukan oleh kualitas elite forces atau pasukan elitnya.
Ketangguhan anggota pasukan elit di setiap negara diuji sejak awal perekrutan dan terus dilatih untuk selalu siap menghadapi ancaman. Bahkan di Prancis, pasukan elit tidak boleh membuka identitasnya.
Jika alutsista sudah di-upgrade dan siap diberdayakan, pasukan pun perlu diperkuat. Nah ditengah kondisi dunia yang makin tidak bisa diprediksi ini, Business Insider meliput pasukan-pasukan elit paling tangguh sedunia. Buat gambaran aja sih, kalau Perang Dunia III beneran meletus maka merekalah yang mungkin paling siap.
ADVERTISEMENTS
1. Amerika Serikat, US Navy SEALs
Pasukan elit dari Amerika Serikat ini dibentuk tahun 1962. US Navy SEALs semakin rajin berlatih semenjak tragedi 9/11. Kehebatan US Navy SEALs ini banyak dikagumi angkatan militer negara lain.
ADVERTISEMENTS
2. Inggris, UK Special Boat Service
SBS adalah pasukan elit milik Inggris, pasukan ini mempunyai citra baik di mata dunia karena proses perekrutan yang benar-benar ketat. Prajurit yang ingin bergabung dengan pasukan ini harus lolos tes seleksi seperti, bertahan hidup di hutan Belize, serta ada tahap interogasi yang sangat melelahkan.
ADVERTISEMENTS
3. Inggris, The British Special Air Service
The British Special Air Service adalah pasukan yang juga lahir di Inggris bersama saudara tua mereka UK Special Boat Service. Kehebatan The British Special Air Service (SAS) diakui dunia, bahkan Amerika memuji bantuan mereka pada perang Irak yang lalu.
ADVERTISEMENTS
4. Israel, Sayeret Matkal Israel
Hanya orang yang paling kuat ketahanan fisiknya yang bisa masuk. Sayeret Makal biasa merekrut para intelejen dan beroprasi jauh dari daerah musuh.
ADVERTISEMENTS
5. Perancis, National Gendarmerie Intervention Group (GIGN)
Pasukan elit dari Perancis ini membantu Saudi Arabia dalam perebutan Masjidil Haram di Mekah. 3 orang dari GIGN bahkan menjadi muslim hanya untuk bisa masuk Masjidil Haram dan membantu pasukan Saudi Arabia.
ADVERTISEMENTS
6. Rusia, Alpha Group Rusia
Alpha Group dibentuk pada tahun 1974 dan menjadi pasukan elit yang cukup ditakuti oleh musuh-musuh Rusia. Sempat tercoreng akibat kelalaian pada tragedi penyanderaan sipil pada 2002 di Moscow. Alpha Group yang berusaha meringkus militan malah menggunakan gas yang justru melukai para orang-orang sipil yang disandera.
7. Spanyol, Unidad de Operaciones Especiales/Naval Special Warfare Force
Pasukan elit asal Spanyol ini sangat dihormati pasukan militer dari negara-negara Eropa lainnya. Proses perekrutan yang ketat bahkan sering kali 100% calon kandidat per tahunnya tak diterima.
8. Pakistan, The Special Services Group (SSG)
Pasukan elit asal Pakistan ini dikenal di negaranya dengan nama Black Storks karena pemimpin pasukan mengenakan pelindung kepala yang unik. Pada 2009 mereka berhasil menyelamatkan korban sanderaan Taliban, sejak saat itu kehebatan SSG makin diakui.
Mungkin kalian bertanya, kenapa sih Kopasus Indonesia nggak masuk jajaran di atas? Ya… kira-kira kenapa ya? Kekuatan, semangat dan kecerdikan tentara-tentara di Nusantara memang nggak diragukan lagi, namun mungkin ada hal lain. Mungkin karena alutsista yang masih kalah saing dengan negara maju, tapi kalo soal nyali, taktik dan kekompakannya jangan ditanya deh.