Fenomena Umur Subjektif, Jawaban Kenapa Kita Sering Merasa Lebih Tua atau Muda dari Umur Sebenarnya

Merasa nggak sesuai umur sebenarnya

Banyak orang bilang kalau umur itu cuma bilangan angka. Asalkan tetap berjiwa muda, ada orang yang yakin tidak akan jadi ‘orang tua’ walau tubuh terus menua. Tapi ada juga orang yang selalu merasa dirinya jauh lebih tua dan bijak dibanding teman-teman seumuran. Tanpa disadari, kita memang sering merasa lebih muda atau tua dibanding usia sebenarnya. Bahkan mungkin hanya segelintir orang aja yang benar-benar merasa sesuai dengan umurnya sendiri.

Ketidaksesuaian bilangan umur (umur objektif) dengan perasaan kita (umur subjektif), itu topik yang sebenarnya sudah banyak dikaji secara ilmiah lho. Dari menguak alasan kenapa orang-orang seringkali merasa lebih muda atau lebih tua, sampai apa dampak pemikiran tersebut terhadap kepribadian maupun kesehatan orang tersebut. Terus kalau begitu, lebih baik merasa lebih muda atau lebih tua ya? Penasaran?! Simak deh ulasan Hipwee News & Feature berikut ini.

ADVERTISEMENTS

Banyak orang merasa lebih tua atau muda dari usia sebenarnya. Faktor utama yang menyebabkan fenomena ini adalah kehidupan atau pengalaman sehari-hari

Fenomena Umur Subjektif, Jawaban Kenapa Kita Sering Merasa Lebih Tua atau Muda dari Umur Sebenarnya

Kalau sering merasa tertekan di tempat kerja, biasanya orang akan merasa lebih tua via unsplash.com

Pengalaman hidup memang bisa mengajarkan kita menjadi lebih dewasa. Apalagi kalau kejadian itu sering dialami sehari-hari yang membuat kita berubah dari yang semula muda, menjadi sangat dewasa. Ya, dewasa identik dengan lebih tua. Begitupun pendapat dari para ilmuan yang menilai usia seseorang memang bisa tak sesuai dengan apa yang dijalani dan dirasakan. Contohnya yaitu kamu kerap merasa tertekan, pelupa, dan rentan sekali sakit. Meski wajahmu imut dan tubuhmu mungil, kamu merasa lebih tua dari usia sebenarnya. Semisal sudah berusia akhir 30 atau 40-an, padahal usia sebenarnya baru menginjak 20-an.

ADVERTISEMENTS

Menurut penelitian, usia yang kita rasakan juga berpengaruh terhadap kesehatan. Yang merasa lebih tua dari usia sebenarnya dipastikan gampang sekali sakit

Fenomena Umur Subjektif, Jawaban Kenapa Kita Sering Merasa Lebih Tua atau Muda dari Umur Sebenarnya

Merasa lebih tua, orang jadi gampang sakit via unsplash.com

Berdasarkan penelitian yang dilansir dari BBC , seseorang yang merasa lebih tua akan mudah tergangggu kesehatannya. Di sisi lain, seseorang yang merasa lebih muda menjadi lebih semangat beraktivitas dalam melakukan apapun. Dengan perasaan lebih muda, depresi dan kesehatan mental akan menjadi lebih baik, sehingga membuat kesehatan fisiknya lebih terjaga. Dari penelitian tersebut, diketahui seseorang yang merasa antara 8 dan 13 tahun lebih tua dari usia sebenarnya memiliki risiko kematian yang lebih besar 18-25 persen. Hal ini diiringi dengan risiko terkena penyakit lebih besar.

ADVERTISEMENTS

Pada kisaran berapa kira-kira kita lebih senang merasa lebih tua atau muda dibanding umur sebenarnya? Ternyata ada polanya lho~

Fenomena Umur Subjektif, Jawaban Kenapa Kita Sering Merasa Lebih Tua atau Muda dari Umur Sebenarnya

Pada usia berapa cara pikir kita berubah? via unsplash.com

Menurut penelitian  di Universitas Virginia, keinginan untuk berbeda dari umur sebenarnya terjadi pada usia pertengahan 20an. Para peneliti mengatakan 60 persen orang yang berusia 20 tahun biasanya ingin menjadi lebih tua. Sedangkan yang berusia 26 tahun akan lebih suka menjadi  sosok yang lebih muda. Yang berusia 26 tahun inilah senang sekali bernostalgia pada masa-masa remajanya di sekolah dan saat awal kuliah. Pokoknya, momen-momen menyenangkan saat belum banyak hal yang dipikirkan akan mereka putar kembali dalam memori.

ADVERTISEMENTS

Tapi kadang, yang merasa lebih muda biasanya sadar kalau kenyataan di umur sebenarnya kurang menyenangkan. Misalnya beban pekerjaan terlalu berat, maka ingin kembali merasa muda dengan senang-senang

Fenomena Umur Subjektif, Jawaban Kenapa Kita Sering Merasa Lebih Tua atau Muda dari Umur Sebenarnya

ingin terus merasa muda via unsplash.com

Studi yang dilakukan di Bielefeld University, Jerman, menyatakan kalau seseorang  yang merasa lebih muda dari usianya kadang disebabkan pekerjaan yang begitu berat. Dia akan mengalihkan tekanan yang dialaminya itu dengan mencoba lakukan berbagai aktivitas seperti waktu masa mudanya. Dengan demikian, diri mereka akan lebih positif dan bisa memandang masa depan lebih baik. Hal seperti ini sekaligus menjadi mood booster di kemudian hari.

Kita mungkin sering sekali nggak sadar kalau ternyata hidup yang dijalani membuat perasaan berubah. Bahkan usia yang sudah menua, tetap tak berpengaruh pada diri lantara kita menganggap masih muda terus. Nggak jarang juga malah merasa lebih tua dari usia sebenarnya lantaran kita tak punya solusi jitu untuk menghadapi hal itu. Tekanan yang kita rasakan kerap membuat diri merasa lebih tua, sehingga gampang sakit, bahkan depresi. Btw, kamu lebih sering merasa muda atau tua dari usia sebenarnya nih?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

CLOSE