Esport Academy ID Gelar Turnamen Multi-Title Pertama Bertajuk “Esports Academy Tournament”

Turnamen ini terbuka untuk umum dan dapat diikuti oleh seluruh siswa di Indonesia

Kalau dulu anak-anak yang hobi bermain game akan dianggap sebagai anak yang pemalas, belakangan ini justru potensi anak tersebut dapat dimaksimalkan dengan arahan yang tepat karena ada peluang karier di dunia esports. Anak-anak Indonesia pun kini bisa belajar dan mengasah kemampuannya dalam bermain game melalui kelas pelatihan dari Esports Academy ID.

Selain belajar mengenai hal-hal teknis mengenai game, para anak muda yang tergabung dalam kelas ini juga akan diajarkan untuk menjunjung tinggi nilai kejujuran dan sportivitas, seperti melalui turnamen multi-title pertama yang digelar Esport Academy ID bertajuk “Esports Academy Tournament”.

Yup, Esport Academy ID akan menggelar turnamen game online yang dapat diikuti oleh seluruh siswa di Indonesia secara daring mulai tanggal 3-5 Maret mendatang. Di sini Esports Academy ID berkolaborasi dengan Guerrilla Esports dalam penyediaan platform untuk kelancaran turnamen.

ADVERTISEMENTS

Esports Academy ID bersama Guerrilla Esports gelar turnamen multi-title pertamanya

“Esports Academy Tournament” merupakan turnamen multi-title pertama yang digelar Esports Academy ID. Selain digelar untuk mengembangkan keahlian siswa sebagai pemain esports profesional, turnamen ini juga hadir untuk membangun etika serta menanamkan sportivitas dan kejujuran.

Dijelaskan kalau turnamen ini selaras dengan tujuan kehadiran Esports Academy ID, yaitu ingin terus memberikan kesempatan bagi talenta muda di Indonesia untuk mengulik potensi dan berkembang di ranah esports. Founder dan CEO Esports Academy ID Arza Satria menyampaikan turnamen ini bisa jadi titik perkembangan dunia esports di Indonesia.

“Diselenggarakannya Esports Academy Tournament ini menjadi bagian dari perkembangan turnamen esports di Indonesia,” ujar Azra melalui keterangan tertulis, Rabu (23/2).

ADVERTISEMENTS

Perlombakan tiga jenis game dengan total hadiah senilai Rp15 juta dan kesempatan mendapatkan beasiswa

Turnamen esports

Beragam hadiah menarik turnamen eposrts | dok. EAID

Game yang diperlombakan di ajang turnamen kali ini mencakup tiga jenis game di antaranya Mobile Legends, PUBG Mobile dan Valorant. Turnamen esports ini bersifat terbuka untuk umum dan untuk seluruh pemain game online di seluruh Indonesia.

Yang lebih menarik, Esports Academy ID juga akan menyediakan kelas gratis untuk para peserta yang mengikuti turnamen. Juga akan ada kesempatan mendapatkan beasiswa di Esports Academy ID untuk mengembangkan kemampuan talenta muda Indonesia yang ingin menjadi atlet esports.

Sebagai partner dari Esports Academy ID, Direktur Guerrilla Esports Hann Lim juga mengungkapkan rasa semangatnya terlibat dalam penyedian platform yang luar biasa bagi generasi profesional esports Indonesia. Melalui ajang ini Hann turut menantikan beragam peluang esports yang potensial di masa depan.

Hal ini nggak lepas dari ketertarikan banyak pihak menjadi bagian kegiatan esport. Diketahui Turnamen multi-title ini mendapat dukungan para sponsor mulai dari Maybank, Long Bar, Wehelpyou, Bakmitopia, SteelSeries dan Guerrilla Esports yang menjadi penyedia platform turnamen.

“Kami melihat semakin banyak non endemic brand yang mulai tertarik dan ingin menjadi bagian dari kegiatan esports mulai dari banking, F&B bahkan sampai perusahaan logistik juga turut berpartisipasi,” tukas Lim.

Buat kamu yang tertarik mengikuti turnamen ini, registrasi telah dibuka secara online sejak 3 Februari hingga 27 Februari 2022. Seluruh tim yang terdaftar sesuai dengan kategori yang dipilih akan mengikuti babak kualifikasi online. Akan ada total 80 tim yang bertanding dalam tiga kategori game.

Nantinya, para tim terbaik akan berkesempatan untuk membawa pulang hadiah total senilai Rp15 juta, beasiswa di Esports Academy ID serta hadiah menarik lainnya.

Kamu dapat mengakses laman https://bit.ly/EAIDTournament untuk mendaftarkan tim kamu di turnamen ini. Babak Grand Final setiap kategori game akan disiarkan secara live di kanal YouTube resmi Esports Academy Indonesia.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

CLOSE