Pandemi Covid-19 membuat setiap orang harus meningkatkan level kewaspadaan di segala lini kehidupan. Termasuk dalam hal mencuci pakaian, kini dilakukan dengan lebih teliti. Bukan hanya agar noda yang membekas hilang sempurna, melainkan juga untuk memastikan virus, kuman, dan bakteri yang bisa jadi menempel di pakaian mati.
Berbagai tips dan trik mencuci pakaian pun bertebaran untuk mencapai tujuan tersebut, berikut cara meracik cairan disinfektan pakaian yang diklaim mampu menuntaskan virus dan kuman. Nah, kalau hal tersebut bagimu cukup merepotkan, Vanish menyederhanakannya dalam bentuk produk Vanish Oxi Action dengan formula Multi Power yang didukung oleh Dettol.
ADVERTISEMENTS
Vanish Oxi Action Multi Power dapat membersihkan noda dengan maksimal dalam satu kali kucek
Brand Manager Vanish, Annisa Rachmawati menjelaskan formula Multi Power pada produk Vanish Oxi Action ini dapat menghilangkan noda membandel, seperti coklat, teh, kopi atau jus sejak cucian yang pertama karena mengandung natrium perkarbonat. Ia juga menjelaskan, keampuhan menghilangkan noda tersebut nggak akan merusak serat kain, malahan bisa mencerahkan warna pakaian.
“Kandungan natrium perkarbonat pada Vanish Oxi Action Multi Power menghasilkan jutaan gelembung oksigen yang menembus hingga ke serat pakaian (untuk) menghasilkan hasil cucian yang bersih dari noda sejak pertama kali cuci, tanpa merusak warna dan serat pakaian,” jelas Annisa melalui keterangan tertulis, Kamis (25/3/2021).
Dijelaskan pula kalau Vanish Oxi Action Multi Power bukan produk deterjen, melainkan pelengkap atau komplemen dari penggunaan deterjen. Kehadiran produk ini tidak lain karena penggunaan deterjen saja terkadang nggak cukup untuk membersihkan noda-noda pakaian secara menyeluruh.
Nah, seperti telah disinggung di atas, varian terbaru Vanish Oxi Action ini mendapat dukungan dari Dettol, dan sudah diuji di laboraturium terakreditasi terhadap bakteri, seperti S Aereus, P Aeruginosa, dan E Hirae. Hasilnya, Vanish Oxi Action Multi Power ini dapat membersihkan noda dengan maksimal dalam satu kali kucek saja, dan juga membunuh kuman serta bakteri.
ADVERTISEMENTS
Tips mencuci pakaian dari pakar kesehatan masyarakat
Pakar Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia, Dr. Hermawan Saputra, SKM., MARS., CICS mengatakan di masa pandemi saat ini cara terbaik mencuci pakaian adalah dengan terlebih dahulu merendam pada air panas, kemudian menggunakan deterjen dan melengkapinya dengan komplemen lain.
“Sembarangan mencuci pakaian yang dikenakan ke luar rumah bisa berpotensi menjadi sarana penyebaran penyakit. (Untuk itu) selain merendam pakaian dengan air panas terlebih dahulu, penggunaan deterjen yang dapat membunuh biang penyakit juga menjadi penting,” kata Dr. Hermawan.
Selain itu Dr. Hermawan juga menekankan perlu untuk memerhatikan kebiasaan setelah beraktivitas di luar rumah, dan berupaya untuk menjaga kebersihan pakaian dari kuman dan bakteri.