Siapa sih yang nggak senang bubble tea? Minuman dingin dengan campuran topping puding kenyal khas Taiwan yang terbuat dari tepung tapioka (bubble) telah menjadi salah satu minuman yang sangat populer di Indonesia. Saking banyaknya, lama-lama bosan juga ya dengan bubble tea yang itu-itu saja?
Untungnya, kini ada Diagon Alley yang menghadirkan rasa bubble tea yang fresh dan tentunya beda dari lainnya. Penasaran kayak gimana? Simak ulasannya berikut ini.
ADVERTISEMENTS
Di Diagon Alley, bubble tea-nya selalu dibuat baru dan segar setiap pagi. Jadi selalu fresh dan beda dari yang lain
“Kami ingin menyajikan minuman yang memiliki cita rasa yang berbeda di Diagon Alley. Kamu bisa memilih beragam rasa sesuai keinginan, mulai dari matcha hingga cokelat.” – ungkap pemilik Doagon Alley, sesuai rilis yang Hipwee terima.
Diagon Alley akhirnya hadir di Indonesia untuk memberikan sensasi baru. Hal ini karena bubble milik Diagon Alley dimasak dengan gula merah, sehingga akan menghadirkan rasa yang sangat fresh, lembut, dan berbeda. Keistimewaan lain dari bubble Diagon Alley yaitu selalu dibuat baru dan segar setiap pagi. Hal ini dilakukan untuk menjaga kualitas dan rasa yang terbaik untuk para konsumen. Susu segar, bubble gula merah dan sedikit es batu merupakan minuman andalan Diagon Alley.
ADVERTISEMENTS
Wah, asyik banget deh bikin seger gitu. Btw, lokasinya di mana ya?
Buat kamu yang pengen cobain, Diagon Alley ada di Central Park, Jakarta Barat lantai 1. Kalau kamu senang penuhi akun Instagram dengan berbagai foto menarik minuman, Diagon Alley wajib ada di Instagram-mu ya. Selain itu untuk para pencinta coklat dapat merasakan kenikmatan dari “dark cocoa powder” yang bercampur dengan susu segar ditambah sentuhan “bubble” yang rasanya sangat pas nggak akan terlalu manis. Perpaduan rasa gula merah dan “dark cocoa” akan membawamu bernostalgia ke masa kecil deh ~