10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Binatang liar masuk pemukiman

Sudah sebulanan ini, hampir seluruh penduduk dunia melakukan aktivitas sehari-harinya dari rumah aja. Bekerja, sekolah, berdagang, bikin konten YouTube, sampai menggelar rapat penting dengan para petinggi negeri. Kita yang mulanya gagap berteknologi, jadi dipaksa buat belajar memanfaatkannya semaksimal mungkin. Kita yang awalnya nggak familiar sama aplikasi-aplikasi tertentu, jadi mulai menguasai. Bisa jadi setelah semua ini selesai, kita jadi orang yang high-tech? Who knows?

Di tengah masa-masa physical distancing ini, sudah barang pasti kondisi di luar sana layaknya “kota mati”. Pertokoan tutup, jalanan sepi, tempat-tempat wisata dan sekolah diliburkan, pokoknya jadi berubah 180 derajat deh. Di sebuah kebun binatang Hong Kong, sepasang panda yang udah sedekade berusaha dikawinkan tapi gagal terus, jadi bisa kawin secara alami semenjak tempat itu ditutup! Ternyata, mereka cuma butuh privasi. Nggak hanya panda itu aja yang menunjukkan perubahan perilaku, banyak juga hewan liar di dunia yang mulai berani memasuki pemukiman penduduk karena manusia pada membatasi aktivitas. Bagaimana potretnya? Dan apa saja ya hewan-hewan liar yang sudah tertangkap kamera itu?

ADVERTISEMENTS

1. Seekor rusa terekam kamera berlari di jalanan Dehradun, India. Rusa itu biasanya hidup di padang rumput atau hutan di India dan Sri Lanka

ADVERTISEMENTS

2. Seekor puma juga tampak penasaran dengan situasi di jalanan ibu kota Chili Santiago yang sepi, sampai-sampai ia muncul padahal belum “jam malam”. Puma memang dikenal sebagai hewan yang aktif di malam hari

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Puma di Santiago via today.line.me

ADVERTISEMENTS

3. Ada juga babi hutan liar yang kepergok lagi jalan-jalan dan santai di Barcelona, Spanyol. Hewan itu sampai turun gunung, mungkin karena penasaran sama situasi di kota yang sedikit berbeda

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Babi hutan liar via en.mercopress.com

ADVERTISEMENTS

4. Selain hewan-hewan di atas, ada juga rusa yang berkeliaran di sekitar stasiun metro Nara, Jepang

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Rusa di stasiun via soranews24.com

ADVERTISEMENTS

5. Nggak cuma mendatangi stasiun, sekelompok rusa juga ditemukan melintasi jalanan. Mereka dilaporkan kelaparan!

ADVERTISEMENTS

6. Selain hewan darat, penampakan menakjubkan juga terjadi di Venice, Italia. Karena lalu lintas di kanal-kanal mereka sepi, seekor lumba-lumba tampak muncul di permukaannya

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Lumba-lumba di Venice, Italia via www.classicfm.com

7. Lumba-lumba lain juga terlihat di Laut Mediterrania, Perancis. Mereka berenang bebas tanpa takut terganggu suara kapal yang lewat

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Lumba-lumba di Laut Mediterrania via www.straitstimes.com

8. Hewan yang terbang kayak burung pun nggak mau kalah. Sepinya rute penerbangan membuat sekelompok burung ibis sendok raja (spoonbill) terlihat terbang di langit Spanyol. Lucu ya!

9. Komplek pertokoan di Thailand “diserbu” monyet-monyet liar yang kelaparan. Seorang wanita tampak sedang mengawasi mereka

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Monyet-monyet liar di Thailand via www.straitstimes.com

10. Sebuah gereja di Llandudno, Wales kedatangan tamu yang tidak biasa. Kawanan kambing gunung terlihat menghampiri halaman depannya

10 Potret Binatang Liar yang Muncul di Pemukiman Saat Manusia Lakukan Karantina Massal

Sekelompok kambing gunung via www.straitstimes.com

Melihat mereka akhirnya bisa sedikit menghirup udara bebas memang cukup melegakan. Tapi takut juga nggak sih setelah wabah ini berakhir, kehidupan mereka bakal terancam lagi. Malah mungkin lebih parah karena pasti banyak sekali orang yang rindu pergi ke kebun binatang, pengin berburu di hutan lagi, dan pasar-pasar gelap yang suka memperjualbelikan hewan-hewan langka akan aktif kembali. Jalur transportasi akan sangat ramai sebab orang-orang akan bepergian dalam waktu yang bersamaan. Huh, dilematis juga ya…

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An amateur writer.

Editor

An amateur writer.

CLOSE