Label yang melekat pada orang kaya membuat hidup mereka seakan-akan dipenuhi kemewahan, beli barang mahal, selalu pakai barang bermerek, dan lain-lain. Padahal, nggak selalu para orang kaya di dunia rela mengeluarkan uang lebih untuk barang-barang mahal. Percaya nggak percaya, untuk beberapa hal atau barang tertentu, mereka lebih memilih versi murahnya lo, tentu selama kualitasnya baik. Kira-kira apa saja ya?
Berikut ini terdapat daftar barang-barang murah yang dibeli orang kaya. Tak selalu branded, mereka juga senang beli benda dengan harga terjangkau.
ADVERTISEMENTS
1. Menurut sebuah survei terhadap 1.200 investor, sepertiga orang dengan kekayaan bersih lebih dari $ 5 juta mengatakan lebih senang belanja kebutuhan sehari-hari di supermarket umum kayak Walmart. Mereka kaya karena menjadi pembeli yang cerdas
Britney Spears belanja di Target via www.businessinsider.sg
ADVERTISEMENTS
2. Orang kaya masa kini sadar kalau seprei kasur berkualitas tinggi tidak perlu yang mahal. Cukup pakai seprei yang nyaman dan berkualitas baik dengan harga terjangkau pun tak mengapa
nggak harus pakai seprei mahal (Credit: Greg Rivers) via unsplash.com
ADVERTISEMENTS
3. Kalau selama ini mobil Mercedes, Lamborghini, dan Ferrari identik sebagai mobil orang kaya, ternyata nggak selalu begitu. Menurut penelitian dari Edmunds.com pada 2016, mobil paling populer di antara mereka yang berpenghasilan lebih dari $ 250.000 per tahun adalah Ford F-Series
utamakan fungsi dan kenyamanan via www.thethings.com
Sebagian besar karena mereka cari kendaraan sesuai kebutuhan, aman, dan sesuai fungsi. Contohnya, Warren Buffett yang memiliki Cadillac XTS, sedangkan Mark Zuckerberg punya Acura TSX.
ADVERTISEMENTS
4. Para selebriti, sosialita, dan wanita kaya di dunia memang ada yang memakai produk kecantikan bermerek. Tapi, mereka juga nggak segan gunakan skincare drugstore yang terbukti cocok, sesuai jenis kulit, dan hasilnya memuaskan
skincare drugstore (Credit: Polina Tankilevitch) via www.pexels.com
ADVERTISEMENTS
5. Siapa bilang kalau orang kaya selalu punya barang elektronik paling top yang dibeli dengan harga mahal? Mark Zuckerberg dan istrinya, Priscilla Chan, pernah tertangkap kamera belanja TV di toko diskonan seperti Costco lokal
belanja tv di toko diskonan via www.dailymail.co.uk
ADVERTISEMENTS
6. Seorang penata gaya selebriti mengatakan kalau para klien wanita kelas atasnya lebih nyaman beli perhiasan kostum dengan harga terjangkau. Mereka akan beli dan membuatnya terlihat seperti sungguhan dengan mencampurkannya bersama potongan asli. Yah, kadang foto-foto perhiasan imitasi terlihat lebih bagus daripada yang asli kan?
perhiasan nggak selalu yang branded (Credit: Maddi Bazzocco) via www.dailymail.co.uk
7. Hanya karena orang kaya mampu beli sunglasses bermerek, belum tentu akan mereka kenakan. Sunglasses merupakan salah satu aksesoris yang sering rusak, karena itu banyak orang kaya memilih beli sunglasses keren dengan harga murah di jalanan dan di departement store biasa, dibanding karya desainer terkenal
sunglasses yang dipakai J.LO cuma $ 60 via www.glamour.com
8. Alih-alih melengkapi alat makeup dengan maskara mahal, banyak selebriti, sosialita, dan wanita kaya di dunia memakai maskara yang dibeli di drugstore lokal. Menurut mereka, masakara apapun jika dipakai tiap hari tidak ada bedanya
maskara drugstore (Credit: Breakingpic) via www.pexels.com
9. Nggak selalu orang kaya bersedia hamburkan uang untuk beli pakaian yang sedang nge-tren. Karena suatu tren itu nggak lama, maka mereka memilih nggak membelinya atau belanja hanya sesekali saja. Sisanya ya beli pakaian yang nyaman, awet, dan gayanya tidak lekang oleh waktu~
pakaian sederhana via www.businessinsider.sg
Kaya raya belum tentu bikin mereka selalu beli barang-barang bermerek dengan harga mahal. Karena ternyata, mereka juga sama kayak kita yang senang belanja barang diskonan di toko biasa. Mereka memilih berhemat dengan beli barang sesuai kebutuhan. Jika yang murah sudah memenuhi keinginan dan berkualitas baik, buat apa beli yang mahal? Mungkin itu juga sebenarnya yang jadi resep rahasia mereka akhirnya kaya-kaya~