Memiliki rumah yang nyaman untuk ditinggali merupakan impian banyak orang. Hanya saja, masih banyak yang belum yakin untuk meraih kenyamanan tersebut melalui hunian sendiri, bukan indekos maupun rumah sewaan karena berbagai alasan. Biasanya, orang-orang belum yakin untuk memiliki hunian sendiri karena terbentur anggaran.
Yup, dewasa ini masih banyak orang yang ragu memiliki hunian sendiri karena beranggapan harus punya banyak uang dulu. Anggapan tersebut hanya benar separuhnya, karena kini ada yang namanya Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Siapa saja termasuk generasi muda sekarang bisa mewujudkan rumah impian tanpa harus nunggu punya uang banyak lewat pengajuan KPR yang memudahkan.
Nah, menemukan rumah impian melalui skema KPR pun sekarang sudah sangat mudah, salah satunya lewat gelaran KPR BRI Virtual Expo Volume 2 yang diselenggarakan Bank BRI dengan tema “Raih Rumah Impian”, mulai tanggal 15 Oktober 2021 sampai 15 Januari 2022.
ADVERTISEMENTS
KPR BRI Virtual Expo Vol.2 menggandeng lebih banyak developer dibanding KPR BRI Virtual Expo volume pertama
KPR BRI Virtual Expo Volume 2 diselenggarakan dengan menggandeng lebih banyak developer dibanding gelaran volume pertama. Acara yang akan berjalan selama tiga bulan dalam rangka HUT ke-126 Bank BRI ini juga akan menyajikan banyak promo menarik, mulai dari suku bunga mulai 1,26 persen per tahun, DP mulai 0 persen, dan sejumlah diskon menarik lainnya.
Dijelaskan kalau KPR BRI Virtual Expo Volume 2 digelar sebagai respons terhadap minat masyarakat yang sangat tinggi untuk memiliki rumah impiannya. Direktur Konsumer Bank BRI Handayani mengatakan hal tersebut merupakan dampak dari perubahan perilaku masyarakat selama pandemi, di mana orang-orang mulai akrab dengan work from home (WFH).
Handayani juga menyampaikan kalau Bank BRI melihat ke depannya WFH akan menjadi cara baru bagi perusahaan untuk melakukan efisiensi kerja. Oleh karena itu, menurutnya, hunian yang nyaman akan menjadi sangat penting untuk dimiliki.
“Saya percaya kalau sesuatu berlangsung lebih dari sembilan hari maka bikin kebiasaan baru, bahwa work from home menjadi cara baru perusaahan untuk menjadikan efisiensi. Karena itu butuh rumah yang nyaman, dan ini menjadi opportunity developer menggabungkan dua hal yang dibutuhkan itu,” kata Handayani dalam pembukaan KPR BRI Virtual Expo Volume 2, Jumat (15/10).
ADVERTISEMENTS
KPR BRI Virtual Expo Volume 2 hadirkan sejumlah inovasi
Lebih lanjut dijelaskan dalam virtual expo volume dua ini, Bank BRI akan menghadirkan inovasi layanan. Jika sebelumnya acara KPR Virtual Expo bekerja sama dengan kurang lebih 300 developer, kini akan ada sekitar 500 developer yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.
Selain itu, KPR BRI Virtual Expo Volume 2 juga akan menghadirkan sejumlah merchant, di antaranya ACE, Informa, hingga Blibli yang akan memberikan banyak diskon dan promo menarik. Nggak ketinggalan, Bank BRI juga menggabungkan expo ini dengan macam-macam asuransi, seperti BRI Life, dan turut melayani konsultasi desain interior secara gratis kepada pengunjung.
“KPR BRI virtual juga menyediakan menu untuk konsultasi, ada teman-teman Himpunan Desain Interior Indonesia yang melayani Sobat BRI melakukan konsultasi gratis,” kata Wakil Presiden Konsumer, Sales, dan Pengembangan BRI Handaru Sakti.
Tertarik untuk mulai mewujudkan rumah impian lewat skema KPR? Kamu bisa langsung kunjungi laman KPRBRIVirtual.com. Semua kebutuhan dokumen untuk pengajuan KPR bisa dilakukan secara daring. Proses yang perlu dijalani untuk pengajuan KPR di KPR BRI Virtual Expo Volume 2 meliputi melengkapi dokumen, pengecekan lokasi, dan voila! Kamu pun akan punya rumah yang didambakan.