Dimulai dari awal tahun 2020 ini, negara kita tengah mendapat ujian yang cukup berat. Kala hari ini Indonesia sedang melawan pandemi Covid-19, beberapa daerah pesisir pantai di pulau Jawa dilaporkan terkena bencana banjir rob yang cukup parah.
Dilaporkan Kompas, BMKG telah mengeluarkan imbauan pada masyarakat pesisir untuk waspada pada potensi banjir rob di sejumlah wilayah. Banjir rob ini disinyalir diakibatkan karena cuaca ekstrem yang sedang melanda wilayah Indonesia.
ADVERTISEMENTS
Banjir rob melanda beberapa wilayah di pulau Jawa dan Kalimantan yang terjadi serentak
Sedikit informasi, banjir rob merupakan salah satu jenis banjir yang disebabkan oleh pasang atau naiknya air laut, berbeda dengan banjir-banjir yang sering kita dengar. Akibatnya, air laut kemudian merendam dan menggenangi daratan di sekitar pesisir. Nggak seperti banjir di kota besar, warna air dari banjir rob cenderung lebih jernih.
Melansir Kompas, Badan Penanggulangan Bencana di tiap daerah melaporkan bahwa telah terjadi bencana banjir rob di beberapa pesisir pantai di pulau Jawa dan Kalimantan. Bencana tersebut terjadi serentak pada tanggal 24 Mei 2020. Di antaranya adalah pesisir pantai Malang Selatan, Tulungagung, Tasikmalaya, Pangandaran, Kebumen, Jember, hingga Samarinda.
ADVERTISEMENTS
Penyebab terjadinya banjir rob sendiri adalah karena cuaca ekstrem. BMKG mengimbau masyarakat pesisir pantai untuk mewaspadai potensi bencana tersebut
Beberapa hari terakhir, bahkan sejak awal tahun lalu, cuaca ekstrem tengah melanda negeri ini. Dimulai dari langit di beberapa wilayah di Jawa termasuk Jakarta yang begitu cerah dan minim awan, hingga curah hujan yang lebat disertai angin kencang juga masih sering terjadi di sejumlah wilayah di Indonesia. Cuaca ekstrem itulah yang memicu terjadinya bencana alam seperti banjir, tanah longsor, hujan lebat, cuaca panas, dan lain sebagainya.
Nah, kondisi alam yang nggak menentu semacam inilah yang mendukung intensitas level air mengalami peningkatan. Akibat adanya aktivitas pasang air laut, kondisi gelombang tinggi, dan curah hujan tinggi, maka akan memengaruhi dinamika pesisir di wilayah Indonesia berupa banjir rob. Melihat cuaca ekstrem yang masih terus berlangsung, BMKG mengimbau masyarakat pesisir untuk senantiasa waspada akan terjadinya banjir rob.
ADVERTISEMENTS
Dampak banjir rob yang terjadi di beberapa pesisir pantai di Indonesia
Sama seperti bencana alam lainnya, banjir rob juga menyebabkan beberapa kerugian. Air laut yang pasang dan merendam seluruh pesisir membuat masyarakat kesulitan untuk melakukan aktivitas dan harus mengungsi. Banjir rob ini juga berdampak pada terganggunya transportasi di sekitar pelabuhan dan pesisir. Aktivitas petani garam dan perikanan darat serta kegiatan bongkar muat di pelabuhan juga ikut terganggu.
Semoga saja bencana banjir rob dapat segera usai dan pemerintah dapat secepatnya menemukan solusi terbaik untuk warga yang terdampak. Amiiin~