Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

aloe vera lidah buaya benarkah bisa atasi sunburn kulit terbakar sinar matahari

Lidah buaya merupakan tanaman yang umum ditemukan di negara-negara tropis seperti Indonesia. Penggunaannya yang sudah dikenal luas sejak ribuan tahun lalu membuat lidah buaya menjadi salah satu tanaman yang paling sering ditemukan di halaman-halaman rumah di tanah air kita. Jika di dalam negeri, tanaman yang lebih beken disebut aloe vera ini lebih sering digunakan sebagai bahan alami penyubur rambut, di luar negeri aloe vera juga kerap digunakan sebagai bahan alami pereda sunburn atau kulit yang memerah dan terkelupas akibat sengatan sinar matahari. 

Pertanyaannya, apakah gel dari tumbuhan aloe vera yang kini sedang naik daun kembali ini benar-benar ampuh untuk atasi sunburn? Ataukah itu hanya semacam sugesti saja karena pemakaiannya sudah dikenal sejak lama dan selalu diagung-agungkan khasiatnya sebagai pereda sunburn nomor 1? Kali ini Hipwee sudah merangkum sejumlah fakta menarik seputar aloe vera yang kerap dianggap gel ampuh redakan kulit yang terbakar sengatan matahari. Simak ulasan Hipwee News & Feature ini sampai habis yuk!

ADVERTISEMENTS

1. Sejak ribuan tahun lalu, di berbagai belahan dunia aloe vera memang sudah dikenal sebagai bahan alami untuk meredakan kulit yang terbakar sengatan matahari

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Khasiat tanaman aloe vera udah populer dari dulu via www.mommypotamus.com

Menariknya, dilansir dari dari NY Times,  meski reputasi aloe vera sebagai pereda sunburn telah tersohor sejak ribuan tahun lalu, baru kurang lebih 2 dekade terakhir ini saja para ilmuwan secara serius melakukan penelitian terhadap kebenarannya. Padahal, aloe vera telah digunakan secara luas dan dipercaya turun temurun sebagai bahan alami yang mengatasi masalah kulit terbakar.

ADVERTISEMENTS

2. Dari sejumlah penelitian yang dilakukan, aloe vera memang terbukti mengandung komponen anti inflamasi dan anti bakteri

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Benarkah bisa obat sunburn? via www.esi.it

Ada 3 hal yang perlu diperhatikan saat menangani sunburn, yaitu mengurangi rasa sakit, mengobati luka dan mencegah infeksi terjadi. Nah, dari sejumlah studi yang dilakukan oleh para ilmuwan, ditemukan bahwa pada beberapa kasus penggunaan aloe vera pada korban dengan luka bakar ringan memang dapat membantu mengurangi rasa sakit dan mempercepat regenerasi sel kulit berkat adanya kandungan anti bakteri, anti fungal dan anti inflamasi yang terkandung di dalamnya. Dengan catatan, sunburn yang dialami nggak terlalu berat dan tak ada luka terbuka ya…

ADVERTISEMENTS

3. Gel Aloe Vera pada sebagian orang memang memberikan rasa rasa dingin dan nyaman, yang membuat kulit yang tersengat matahari merasa lebih baik

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Aloe Vera gel untuk kulit memberikan efek dingin via www.allthingshair.com

Faktanya, meski masih menjadi pro dan kontra, pada sejumlah kasus sunburn ringan sampai agak menengah gel aloe vera memang bekerja cukup baik karena memiliki kandungan anti inflamasi yang membantu mengatasi rasa sakit yang timbul akibat sengatan matahari. Hal itu bisa jadi karena kandungan anti inflamasi bertindak mengurangi risiko infeksi serta mengaktifkan respons sistem imun tubuh yang menganggap kulit terbakar kamu ‘sudah tertangani’ sehingga rasa sakit bisa berkurang.

ADVERTISEMENTS

4. Menariknya pada sebuah eksperimen yang dilakukan pada tahun 1993, ditemukan bahwa suatu enzim pada aloe vera mampu mengurai bradykinin, suatu substansi yang menginflamasi yang kerap dikaitkan dengan rasa sakit

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Dingin dan adem di kulit via www.google.co.id

Dengan kata lain, aloe vera memang terbukti pada beberapa kasus mampu meredakan dan memberi calming sensation pada rasa sakit yang timbul akibat sengatan sinar matahari. Nah yang jadi pertanyaan, apakah aloe vera memang benar-benar bisa bekerja mengobati sunburn dan nggak cuma memberikan rasa nyaman di kulit?

ADVERTISEMENTS

5. Jawabannya ya, sebagai symptomatic relief pada beberapa kasus sengatan matahari yang ringan

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Kulit yang tersengat matahari via www.naturallivingideas.com

Pada sejumlah studi yang dilakukan para ahli pada tikus-tikus percobaan di laboratorium, ekstrak aloe vera terbukti dapat membantu sel-sel baru bergerak ke area kulit yang tersengat sinar matahari sehingga membantu membangun kembali lapisan tisu kulit yang rusak. Tambahan lagi, dalam gel aloe vera terkandung komponen glucomannan, yaitu serat yang terdiri atas sugar mannose dapat menstimulasi produksi fibrolastic growth factor. Ini membantu menstimulasi formasi kolagen dan pembuluh darah baru yang mana akan mempercepat pemulihan kulit.

ADVERTISEMENTS

6. Agak berat ya? Intinya sih ada kandungan dalam aloe vera yang bisa mempercepat penyembuhan kulit sehingga kulit jadi lebih cepat mereda dari kemerahan dan perih yang dirasakan

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Ada cooling sensation yang bikin enak via ellylafripouille.com

Yang penting diingat, pada sejumlah studi yang dilakukan, keberhasilan aloe vera menangani kulit yang terkena sunburn sangat tergantung pada tingkat keparahannya. Kalau hanya sekadar panas, merah, nyelekit dikit sih mungkin bakal cepat diatasi. Tapi kalau untuk luka bakar parah, lebih baik gunakan krim khusus dari dokter saja deh ya!

7. Produk-produk aloe vera yang dijual di pasaran kebanyakan sudah banyak dicekoki banyak bahan kimia tambahan. Jadi cermat-cermatlah memilih, karena kalau nggak ya hasilnya bakal nihil

Aloe Vera Disebut-sebut Ampuh Atasi Sunburn. Fakta atau Hanya Sebatas Sugesti Saja?

Aloe vera gel via www.pinterest.es

Keuntungannya sih kalau ada nutrisi tambahan seperti vitamin e, kandungan tersebut dapat terserap lebih cepat ke kulit karena tekstur gel dari aloe vera memang gampang meresap. Jadi, aloe vera gel yang biasa beredar di pasaran bisa saja memang bekerja memberikan rasa nyaman pada sunburn skin, namun soal fungsi pengobatannya secara luas hingga kini belum ada hasil riset yang benar-benar pasti mengatakan aloe vera bisa menyembuhkan luka sunburn. Mengurangi rasa panas dan perih mungkin ya, tapi menyembuhkan? Masih banyak studi yang bias juga ternyata, seperti dilansir dari tulisan di NY Times .

Intinya bijak-bijak saja lah ya, menggunakan aloe vera sebagai pereda sunburn. Terlebih produk aloe vera yang sudah menjamur di pasaran, yang jelas sudah mengandung banyak komponen tambahannya. Jika hanya mengatasi kulit perih terpapar matahari, nggak ada salahnya menggunakan aloe vera gel alami, atau produk aloe vera dengan kadar di atas 90%. Namun untuk luka bakar terlebih sudah terbuka dan rentan infeksi, tetap segera konsultasikan ke ahli medis ya, Guys!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An avid reader and bookshop lover.

CLOSE