7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Siapa di antara kalian yang selalu gemas sama kehidupan keluarga Pangeran William dan Putri Kate Middleton? Angkat tangan! Yap, penggemar berat pasangan yang juga dijuluki Duke dan Duchess of Cambridge ini jelas tahu kalau Istana Kensington baru saja mengeluarkan pengumuman maha penting.

“Yang Mulia Duke dan Duchess of Cambridge sangat senang mengumumkan bahwa The Duchess of Cambridge tengah menanti kelahiran anak ketiga mereka. Sang Ratu dan kedua anggota keluarga sangat senang dengan berita tersebut.”

Begitulah kira-kira pernyataan pihak istana soal berita menggembirakan itu. Seperti diketahui, sebelum kehamilan ketiga ini, keduanya sudah dikaruniai dua orang anak, yang pertama Pangeran George yang berusia 4 tahun dan Putri Charlotte yang baru 2 tahun. Keluarga kerajaan Inggris bakal bertambah lagi deh. Salah satu kerajaan tertua di dunia ini hebatnya bisa bertahan sampai sekarang. Bukan cuma punya sejarah dan tradisi panjang, ternyata kerajaan Inggris juga masih menerapkan peraturan-peraturan unik yang mungkin susah buat dinalar.

Salah satu aturannya adalah pewaris pria atau anggota keluarga kerajaan pria yang masih muda, cuma boleh pakai celana pendek doang! Lho kok gitu ya?! Simak deh aturan-aturan aneh lain kerajaan Inggris yang udah Hipwee News & Feature kumpulkan. Yakin bakal geleng-geleng doang.

ADVERTISEMENTS

1. Pehatikan deh di foto-foto yang beredar, sejak zaman baheula pangeran kecil selalu pakai celana pendek lho, nggak peduli musimnya apa

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Baru boleh pakai celana panjang kalau udah 8 tahun ke atas via brightside.me

Contohnya aja Pangeran George yang sekarang menginjak usia 4 tahun. Kalau kamu perhatikan, di semua fotonya di jagat maya dia selalu pakai celana pendek. Bahkan ketika musim dingin sekalipun. Bukan gara-gara orang tuanya nggak peduli, tapi ini justru sudah jadi aturan sejak zaman dulu kalau seorang pangeran baru boleh berpakaian formal kalau umurnya sudah di atas 8 tahun. Sebaliknya, sebelum 8 tahun mereka harus berpenampilan ‘less formally‘, yaitu dengan memakai celana pendek.

ADVERTISEMENTS

2. Buat kamu penggemar berat kerang, kayaknya kamu nggak bakal bisa diterima jadi anggota keluarga kerajaan, kecuali kamu bersedia nggak makan kerang lagi

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Ada beberapa makanan yang di blacklist, salah satunya kerang via brightside.me

Sebenarnya ini lebih kepada pencegahan daripada larangan. Beberapa anggota keluarga kerajaan nggak diperbolehkan makan kerang dan seafood untuk alasan kesehatan. Kemungkinan karena jenis makanan ini bisa menyebabkan keracunan atau alergi. Kebiasaan ini biasanya nggak pernah dilanggar, tapi Pangeran Charles pernah dikabarkan mendatangi Whitstable Oyster Festival di Kent, khusus untuk menyantap makanan yang sebetulnya dilarang buatnya.

ADVERTISEMENTS

3. Pewaris tahta nggak boleh bepergian bersama, kalaupun harus mengunjungi tempat tertentu kendaraan mereka harus berbeda

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Mereka nggak boleh satu kendaraan via www.news.com.au

Aturan ini menurut saya sih terbilang cerdas karena menunjukkan kalau Kerajaan Inggris sangat visioner. Sebagai sesama pewaris tahta, contohnya saja Pangeran William dan Pangeran Harry, nggak boleh pergi bersama. Begitupun dengan Ayahnya, Pangeran Charles dengan putra-putra mereka. Intinya, aturan ini dibuat untuk mengantisipasi kejadian berbahaya yang bisa aja terjadi, seperti kecelakaan. Bayangkan aja nih kalau kendaraan yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan dan kesemuanya meninggal? Kerajaan Inggris bakal gonjang-ganjing karena nggak punya pewaris tahta!

ADVERTISEMENTS

4. Semua anggota keluarga nggak diperbolehkan pakai pakaian yang terbuat dari bulu. Padahal waktu musim dingin pakaian bulu kerap jadi pilihan ya

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Pakaian bulu dilarang via www.mlfurs.com

Apa yang ada di pikiran kalian kalau lihat Syahrini pakai pakaian bulu-bulu? Glamor? Mewah? Atau elegan? Di Inggris keluarga kerajaan malah nggak diperbolehkan pakau pakaian dari bulu lho, karena mereka justru dilarang menunjukkan kemewahan. Aturan ini udah ada sejak Raja Edward III berkuasa pada Abad ke-12. Sebaliknya, pakaian mereka harus sederhana. Meski begitu sisi elegan masih nampak ya, lihat aja penampilan Kate Middleton, bikin gemas! Eh meskipun pakaian bulu dilarang, hiasan kepala atau kerah bulu masih boleh dipakai kok.

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

5. Dari lahir keluarga kerajaan dilarang mencicipi makanan instan sama sekali lho. Yah, mereka nggak akan tahu dong betapa dewanya Indomie goreng pakai cabe rawit 🙁

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Makanan instan juga dilarang via afrixtradinginternational.com

Meskipun Indomie goreng pakai cabe rawit itu rasanya bagaikan surga dunia, tapi banyak dari kita sudah tahu dampaknya kalau dikonsumsi secara terus menerus. Nah dampak inilah yang betul-betul diperhatikan sama pihak kerajaan Inggris. Ini yang membuat semua jenis makanan instan dilarang di sana, termasuk makanan beku dan makanan cepat saji. Untuk urusan makanan, istana punya koki khusus yang menyediakan konsumsi buat para anggota kerajaan. Mau burger atau kentang goreng? Nggak perlu deh ke McDonalds dulu. Minta aja dibuatkan sama si koki.

6. Ya namanya juga keluarga kerajaan, sampai mainan pun diperhatikan. Contohnya monopoli yang haram buat dimainkan

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Monopoli sama dengan haram via mashable.com

Monopoli dilarang di sana karena dikhawatirkan bisa menimbulkan persaingan kekuasaan dalam tubuh kerajaan Inggris. Seperti diketahui, dalam permainan monopoli kita dituntut buat memperkaya diri dengan menguasai lahan permainan sebanyak-banyaknya. Kita juga bisa memasang sewa dan menerapkan pajak pada lawan. Iklim persaingan yang ketat ini takutnya malah bisa terbawa di kehidupan nyata.

7. Setiap dari mereka juga nggak punya hak pilih saat pemilu. Nah ini sih harusnya bisa diterapkan di sini, biar hasil secara keseluruhan tetap objektif

7 Aturan Aneh Kerajaan Inggris. Salah Satunya Prince George Harus Selalu Pakai Celana Pendek

Dilarang ikut pemilu via britishmums.com

Singkatnya, anggota keluarga kerajaan nggak boleh ikut memilih atau terlibat dalam urusan politik apapun, agar mereka nggak bisa memengaruhi keputusan apapun dalam pemerintahan. Biar adil sih intinya. Ya punya nama besar dan berpengaruh di seluruh belahan Inggris Raya, jelas bisa jadi ‘lahan empuk’ buat oknum-oknum tertentu untuk memenangkan suara di parlemen. Selain itu, pelarangan keterlibatan anggota kerajaan dalam dunia politik juga bisa memicu perpecahan intern akibat pandangan politik yang berbeda.

Itu dia guys beberapa aturan unik yang harus dipatuhi keluarga kerajaan Inggris. Ribet tapi masuk akal, gimana dong? 😀

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

An amateur writer.

CLOSE