Saat ini, aktivitas gaming memang menjadi salah satu kegiatan yang banyak dilakukan oleh orang-orang. Baik itu karena sekedar hiburan atau bahkan untuk mencari pundi-pundi rupiah. Ya, jangan heran jika zaman sekarang gaming bisa menjadi salah satu pekerjaan yang sangat menguntungkan. Jika dulu aktivitas ini hanya bisa dilakukan melalui komputer dengan spesifikasi khusus, sekarang hanya lewat HP pun kita bisa melakukannya.
Tentunya spesifikasi HP yang diperlukan pun juga berbeda dengan HP pada umumnya. Tak perlu khawatir, saat ini banyak perusahaan elektronik yang memproduksi HP dengan sistem mumpuni namun dibanderol dengan harga yang terjangkau. Kualitasnya pun nggak perlu diragukan lagi karena memang telah diuji secara kompetensi. Buat kamu yang pengen banget punya HP gaming hanya dengan harga dua jutaan rupiah, Hipwee punya rekomendasinya nih. Simak baik-baik ya!
ADVERTISEMENTS
1. Realme 5 Pro, layar besar dan didukung dengan kontras yang luar biasa. Cuma 2,5 jutaan aja nih~
Buat para pecinta gaming mobile tentunya udah nggak asing lagi dengan merek Realme. Brand yang satu ini memang dikenal memiliki spesifikasi cukup tinggi namun harganya tetap terjangkau. Realme 5 Pro sendiri memiliki layar sebesar 6.3 inci, RAM terkecil 4GB, dan telah didukung oleh Qualcomm SDM712 Snapdragon 712 AIE Octa-core. Untuk baterainya sendiri, Realme 5 Pro memiliki kapasitas sebesar 4.035 mAh yang bakalan cukup banget jika kamu gunakan untuk main game selama berjam-jam. Kamu bisa membelinya lewat sini nih~
ADVERTISEMENTS
2. Beralih ke pesaingnya, ada Xiaomi Redmi Note 8 Pro
Tak kalah unggul dengan Realme 5 Pro, Xiaomi Redmi Note 8 Pro ini juga memiliki berbagai kelebihan. Beberapa di antaranya adalah desain kuat yang dilapisi oleh dua panel Gorilla Glass 5, layar LCD yang sangat cerah dan memiliki daya tahan baterai luar biasa sebesar 4.500 mAh. Selain itu, Xiaomi Redmi 8 Pro juga telah didukung oleh RAM sebesar 6GB dan juga sistem operasi yang dipakai adalah Android 10.0, serta user interface andalan Xiaomi terbaru, MIUI 11. Tak cuma itu, HP ini juga menggunakan layar IPS LCD capacitive touchscreen Full HD+ berukuran 6,53 inci dengan rasio 19,5:9 yang bikin kamu bakal nyaman banget saat bermain game. Harganya sekitar 2.8 juta di pasaran dan bisa kamu beli sini.
ADVERTISEMENTS
3. Bagi pecinta Samsung sejati, kamu juga bisa menggunakan tipe A30S
Untuk sebagian orang, move on dari satu brand ke brand lainnya mungkin merupakan keputusan yang berat. Itulah mengapa Samsung juga mengeluarkan HP gaming yang memiliki harga terjangkau untuk kelas menengah. Ialah Samsung A30S, HP gaming yang memiliki desain modern dan juga elegan. Tentunya didukung dengan spesifikasi yang mendukung seperti kapasitas baterai sebesar 4.000 mAh, sistem operasi Android 9.0 Pie dengan One UI kebanggaan Samsung, dan juga RAM sebesar 4GB. Samsung tipe ini juga telah menggunakan Exynos 7904 (14 nm) Octa-core untuk prosesornya. Daripada penasaran sih mending beli sendiri lewat sini.
ADVERTISEMENTS
4. Bergeser ke Vivo, kali ini ada tipe Y30
Tak ingin kalah dengan brand-brand rivalnya, Vivo juga memiliki HP gaming murah yang terjangkau namun tetap powerful. Salah satunya adalah tipe Y30 yang satu ini. Keunggulan yang dimilikinya antara lain baterai yang cukup besar yaitu 5000 mAh, dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio P35 dengan fabrikasi 12 nm, dan juga teknologi octa-core, prosesor MediaTek Helio P35 yang mempunyai kecepatan sangat tinggi. Perlu dicatat bahwa HP ini wajib banget masuk ke dalam daftar gadget andalan yang bisa kamu gunakan untuk main game tanpa perlu takut ngadat di tengah permainan. Bayangin aja tuh gimana enaknya ngegame dengan kapasitas baterai sebesar itu. Cus mampir ke sini deh mendingan.
ADVERTISEMENTS
5. Kamu juga bisa mencoba Infinix Note 7
Meski di Indonesia namanya memang tak setenar gadget lainnya, namun Infinix Note 7 ini layak untuk jadi pertimbanganmu. Dibanderol dengan harga dua jutaan saja, HP ini telah memiliki spesifikasi layar besar yang hampir berukuran 7 inci, prosesor gaming tingkat dewa yaitu MediaTek Helio G70, RAM 6GB, dan yang lebih mengesankan lagi Infinix Note 7 ini telah didukung tidak adanya bloatware. Tentunya akan semakin membuat nyaman penggunanya karena nggak ada iklan yang mengganggu. Baterainya pun cukup besar juga kok, yaitu 5000 mAh, cukup lah buat seharian. Kalau kamu tertarik bisa membelinya di sini.
Berikut tadi adalah lima rekomendasi HP gaming dengan harga murah dan terjangkau yang bisa kamu miliki. Sekarang kalau pengen gadget untuk main game dengan spesifikasi yang bisa dibilang bagus nggak perlu khawatir dengan harganya kok. Kalau ada yang murah kenapa harus beli yang mahal ya kan?