Produksi sampah setiap tahunnya semakin bertambah. Apalagi sampah non organik yang sangat sulit terurai. Butuh waktu puluhan hingga ratusan tahun agar sisa produk rumah tangga atau industri ini bisa melebur dengan tanah. Kemajuan teknologi yang memudahkan kita dengan menciptakan barang-barang instan terbukti menimbulkan masalah baru; sampah yang sulit didaur ulang.
Dampak dari jutaan ton sampah ini tentu bukan hanya dirasakan oleh manusia di kemudian hari, tapi juga makhluk lainnya. Sebut saja ekosistem laut. Tempat keberlangsungan hidup tumbuhan ataupun hewan laut dipenuhi oleh plastik dan sampah non organik lainnya. Dan mereka lah yang pertama kali merasakan dampak bahaya dari sampah yang diproduksi manusia bahkan terancam mati karenanya. Seperti 15 potret yang sudah Hipwee News & Feature himpun berikut ini.
ADVERTISEMENTS
1. Seekor burung mati karena paruhnya terjerat baterai bekas pakai 🙁
ADVERTISEMENTS
2. Plastik-plastik ini bisa menjerat tubuh mereka hingga menimbulkan luka lalu akhirnya mati
ADVERTISEMENTS
3. Pernahkah terpikir bahwa sampah “sepele” ini aja bisa membahayakan kehidupan makhluk hidup lain?
ADVERTISEMENTS
4. Mereka nggak bisa melepas jeratan ini sendiri. Dan akan terus seperti ini sampai mati
ADVERTISEMENTS
5. Seekor ikan kecil masuk ke dalam sarung tangan plastik dan nggak bisa keluar 🙁
ADVERTISEMENTS
6. Mereka nggak akan bisa menyelam ke dalam laut untuk mencari makan karena terjerat karung plastik sebesar ini
7. Tutup botol yang dikira “rumah” alami mereka
8. Burung ini mati juga karena paruhnya terjerat tutup botol plastik 🙁
9. Karena ulah manusia yang membuang sampah sembarang, hewan-hewan inilah yang harus menanggung resikonya
10. Sekecil apapun sampah yang kamu buang dan sulit terurai, akan membahayakan hidup hewan-hewan sekecil ini juga
11.Bagaimana cara mereka bisa lepas dari jeratan plastik seperti ini?
12. Seekor singa laut tampak mencoba mengkonsumsi botol plastik. Mungkin dianggap makanan yang bisa mereka makan
13. Laut yang dipenuhi sampah plastik ataupun yang tak terurai lainnya
14. Apakah kamu masih menganggap hal ini lucu?
15. Nggak ada yang bisa merubah realitas ini kecuali kita manusia bertanggung jawab terhadap apa yang kita gunakan
Kalau kamu benar-benar peduli dengan kelangsungan hidup makhluk hidup lain, setelah membaca artikel ini kamu pasti akan lebih bertanggung jawab dengan segala sesuatu yang kamu pakai termasuk sampahnya. Jika kamu nggak bisa membuang sampah pada tempatnya, setidaknya kurangi produksi sampah yang kamu lakukan sehari-hari. Misalnya mengurangi sampah non organik yang sulit terurai. Perubahan ini tentu dimulai dari kita. Jika semua orang memiliki kesadaran seperti ini, tentu kita bisa merubah realitas memilukan yang kita lihat hari ini. Dan bukan hal yang mustahil, berkat tanggung jawab ini kita bisa menyelamatkan kehidupan makhluk lain 🙂