4 Tempat Pengingat Bahwa Kita Tinggal di Zamrud Khatulistiwa. Keindahannya Tiada Dua

Wisata Zamrud Khatulistiwa

Kalau kamu tinggal di kota, gedung beton, langit berpolusi, dan jalanan yang padat merayap adalah pemandangan sehari-hari. Mungkin kalau disimpulkan, abu-abu adalah warna paling mendominasi penglihatanmu ini. Wajar sih kalau rasa penatmu semakin tinggi. Jenuh, bosan, lelah melihat pemandangan yang itu-itu saja. Ironis, kan? Padahal kita tinggal di negeri Zamrud Khatulistiwa alias #WonderfulIndonesia yang kaya akan tempat wisata.

Kapan sih terakhir kali kamu liburan? Rasa jenuh dan lelah itu mungkin muncul karena kamu sudah terlalu lama mengurung diri dengan berbagai kesibukan. Apalagi di era New Normal ini memang bikin pikir-pikir dulu kalau mau liburan. Tapi sementara itu, kamu bisa loh nge-list dulu destinasi-destinasi kece buat tempat liburanmu nanti. Nggak usah jauh-jauh, karena #DiIndonesiaAja, kamu nggak perlu bingung kehabisan tempat wisata. Contohnya beberapa tempat yang Hipwee rekomendasiin ini. Yuk, simak~

ADVERTISEMENTS

1. Pulau Dewata kaya akan pantai yang luar biasa, tapi kalau sesekali menikmati keindahan Gunung Batur bagaimana?

4 Tempat Pengingat Bahwa Kita Tinggal di Zamrud Khatulistiwa. Keindahannya Tiada Dua

Danau Batur di Gunung Batur (Valery Bocman) via www.istockphoto.com

Selain Gunung Agung, kamu harus kenalan dengan Gunung Batur yang terletak di Kintamani, sekitar 3 jam dari Denpasar. Gunung Batur merupakan gunung api yang masih aktif, dan memiliki kaldera yang sangat besar. Nah, di kaldera itu ada Danau Batur, danau berbentuk bulan sabit yang terkenal sampai mancanegara. Kalau kamu seorang petualang yang hobi mendaki, Gunung Batur bakal memberimu pengalaman yang seru. Kamu bisa camping di tengah-tengah alam yang hijau, berendam di pemandian air hangat, bersepeda downhill, atau sekadar foto-foto buat feeds IG. Kalau bosan, kamu bisa melipir ke wisata terdekat, Desa Trunyan.

ADVERTISEMENTS

2. Dari ibukota, kamu bisa melipir sebentar ke Cianjur, Jawa Barat. Ada situs bersejarah yang masih magis, Gunung Padang

4 Tempat Pengingat Bahwa Kita Tinggal di Zamrud Khatulistiwa. Keindahannya Tiada Dua

Gunung Padang di Cianjur (foto: uskarp) via www.istockphoto.com

Bila kamu sudah menonton film Gerbang Neraka yang dibintangi oleh Reza Rahadian dan Julie Estelle, pasti kamu nggak asing dengan situs bersejarah yang satu ini. Gunung Padang merupakan situs megalitikum yang penemuannya lumayan bikin gempar. Pasalnya, Gunung Padang diperkirakan bukan bukit biasa, melainkan piramida kuno tertua di dunia. Saat ini, Gunung Padang sudah terbuka untuk umum, kok. Di sana, kamu bukan hanya bisa melihat bebatuan kuno dan misterius, tetapi juga bisa melihat pemandangan hijau di bawahnya. Adeeem!

ADVERTISEMENTS

3. Atau kalau nggak mau repot, datangi saja spot terbaik untuk refreshing di daerahmu. Setelah itu, tulis pengalamanmu dan ikutan Kompetisi Menulis #DiIndonesiaAja bareng Hipwee!

4 Tempat Pengingat Bahwa Kita Tinggal di Zamrud Khatulistiwa. Keindahannya Tiada Dua

Keindahan Danau Air Tawar, Takengon, Aceh (foto: ishak mutiara) via www.istockphoto.com

Hipwee yakin kalau di setiap daerah itu ada potensi wisata. Entah itu yang sudah dikenal banyak orang, atau yang hanya jadi pengetahuan penduduk setempat doang. Nah, kalau kamu malas jauh-jauh, coba deh cek-cek ke tempat wisata di daerahmu. Pasti ada sebuah tempat yang bisa bisa menjadi tempat refreshing dan menghilangkan penat.

Omong-omong soal wisata daerah, Kompetisi Menulis Hipwee datang lagi, nih! Kali ini Hipwee bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, mau ngajakin kamu untuk promosiin wisata di daerahmu masing-masing lewat Kompetisi Menulis #DiIndonesiaAja. Kompetisi ini gratis, gaees! Selain promosi wisata daerah, kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik seperti: laptop, kamera, smartphone, dan voucher belanja jutaan rupiah!

4 Tempat Pengingat Bahwa Kita Tinggal di Zamrud Khatulistiwa. Keindahannya Tiada Dua

Tertarik buat ikutan? Cek syarat dan ketentuannya yang anti ribet-ribet mania di bawah ini.

Syarat peserta:

1. Kamu harus berdomisili di Indonesia dan WAJIB memiliki akun di Hipwee. Kalau belum, silakan buat akunmu dulu di sini .
2. Kamu wajib mengisi formulir pendaftaran, yang bisa diakses di sini .
3. Kamu wajib follow akun media sosial Hipwee dan Hipwee Community, mulai dari Instagram, Twitter, sampai Tiktok. Jangan lupa untuk follow juga akun @pesonaid_travel di Instagram , Twitter , Facebook , dan juga @indonesia.travel di TikTok .

Ketentuan Tulisan:

1. Tulisan dikirimkan melalui web Hipwee.
2. Tulisan harus orisinal dan tidak mengandung unsur plagiasi.
3. Tulisan bisa dalam format Listicle atau Narasi. Panduan menulisnya sebagai berikut:

Panduan menulis Listicle
Panduan menulis Narasi
Panduan menuliskan sumber gambar
Panduan menulis di Hipwee

4. Tulis artikelmu dengan format judul: #DiIndonesiaAja – Judul Tulisan

Contoh:

#DiIndonesiaAja-Ternyata Jakarta Punya Wisata Sekeren Ini, Lho! Udah Pernah Denger Tentang Kota Tua Belum?
#DiIndonesiaAja-Mengintip Indahnya Taman Tirta Gangga Bali. Wisata Air yang Pemandangannya Juara!

5. Satu peserta BOLEH mengirimkan lebih dari satu tulisan.
6. Kompetisi ini berlangsung mulai 30 Oktober 2020 sampai 20 November 2020
7. Jangan lupa share tulisan kamu di sosial media dan tag @hipwee @hipweecommunity dan @pesonaid_travel biar makin banyak orang yang membaca tulisanmu  😊

Jika kamu masih belum jelas atau ada yang ingin ditanyakan, langsung hubungi kami via email community@hipwee.com . Jangan lupa untuk mencantumkan subjek email “Tanya #diIndonesiaAja” supaya emailmu tidak tenggelam.

Atau supaya lebih praktis dan gampang, kamu bisa gabung di grup WhatsApp khusus untuk kompetisi menulis #DiIndonesiaAja melalui dengan klik di sini .

ADVERTISEMENTS

4. Lombok memang kaya dengan spot ciamik untuk berfoto. Selain gili-gili, jangan lewatkan Air Terjun Mangku Sakti

4 Tempat Pengingat Bahwa Kita Tinggal di Zamrud Khatulistiwa. Keindahannya Tiada Dua

Air Terjun Mangku Sakti (foto: Danica Badovinac) via www.istockphoto.com

Soal keindahan alam, Lombok memang nggak perlu diragukan lagi. Mulai dari Gili Trawangan, Gili Meno, sampai Gili Air menawarkan keindahan yang seenggaknya harus kamu kunjungi sekali seumur hidup. Nah, selain tempat-tempat tadi, kamu juga bisa mampir ke Air Terjun Mangku Sakti. Di sana kamu akan menemukan air terjun berwarna hijau toska. Aliran air di air terjun ini langsung dari Danau Segara Anak lho. Kebayang nggak sih gimana segernya?

Itu dia beberapa spot terbaik yang bakal membuatmu ingat kembali bahwa kita ini hidup di Zamrud Khatulistiwa. Jangan lupa juga untuk ikutan Kompetisi Menulis #DiIndonesiaAja, ya. Karena #WonderfulIndonesia, sayang ‘kan kalau keindahan daerahmu nggak diketahui oleh banyak orang? Tenaaaang, masih ada waktu yang panjang untuk cari inspirasi. Selamat menulis!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Berikan Komentar

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kopito Ergo Sum -- Aku minum kopi maka aku ada.