Bulan Februari identik dengan bulan kasih sayang. Kini saatnya kamu mengungkapkan kasih sayangmu lewat karya visual!
Design challenge Love Through The Arts merupakan bentuk kolaborasi antara MyEduSolve dan Hipwee untuk mengajak seluruh kreator Indonesia dalam menyebarkan pesan positif dan kasih sayang melalui karya seni.
Kami percaya bahwa rasa sayang seharusnya tidak hanya ditujukan untuk manusia, tetapi juga lingkungan sekitar.
Jadi di design challenge kali ini, kamu bebas mengungkapkan rasa sayangmu tidak hanya kepada orang terkasih, tetapi juga kepada hal lain yang kamu sayangi, seperti hewan, tumbuhan, bumi, dan lain sebagainya!
Design Goals:
Tujuan desain ini adalah untuk mengajak para penikmat karya agar bisa lebih menyebarkan kasih sayang terhadap sesama dan lingkungan sekitar. Spread love not hate!
Kriteria Penilaian:
- 60% visual, yaitu meliputi tingkat kesulitan, design principle, kesesuaian dengan design brief dan aturan design challenge, seperti penggunaan logo MyEduSolve dan Hipwee.
- 40% konsep, yaitu cara kreator menjelaskan bagaimana visual yang dibuat sesuai dengan design brief atau tema Design Challenge. Tim kurasi juga menilai dari caption atau deskripsi karya, apakah deskripsi karya bisa menjelaskan pesan yang ingin disampaikan melalui karya yang kamu buat serta relevansinya dengan tema.
Kesalahan Umum yang Harus Kamu Hindari:
Dari lima Design Challenge yang sebelumnya telah diselenggarakan, terdapat beberapa kesalahan dari peserta yang perlu kamu hindari supaya peluang untuk menang tidak berkurang!
- Penggunaan logo yang tidak tepat
Pastikan kamu menggunakan logo terbaru MyEduSolve dan Hipwee yang telah tersedia di link bit.ly/LogoMESXHipwee. Jangan menggunakan logo hasil pencarian Google, logo MyEduSolveX, atau memasang logo MyEduSolve & Hipwee dengan proporsi yang tidak seimbang (logo menjadi tertarik dan sebagainya), atau malah tidak mencantumkan logo sama sekali.
- Ukuran yang tidak sesuai
Pastikan ukuran karya yang kamu buat sesuai dengan aturan yang telah ditentukan oleh tim MyEduSolve. Untuk design challenge kali ini, kamu bebas membuat karya di ukuran canvas berapa pun.
- Caption atau deskripsi karya hasil copy paste
Kami lebih mengapresiasi kreator yang berusaha untuk mendeskripsikan karyanya sendiri tanpa copy paste dari internet terutama jika tidak mencantumkan sumbernya. Jadi, manfaatkan kolom deskripsi karya sebaik mungkin agar pesan yang kamu tuangkan lewat karyamu bisa tersampaikan ke semua orang dengan baik, ya!
- Mencuri aset seni milik orang lain
Kreator yang membuat keseluruhan visual dari 0 akan mendapatkan penilaian lebih tinggi dibandingkan dengan kreator yang menggunakan aset visual template, seperti dari canva, freepik dan lain sebagainya, apalagi jika tidak mencantumkan sumber.
Ketentuan Pengiriman Karya:
Peserta wajib mengunggah karya di 2 platform, yaitu:
- Website MyEduSolve
- Buat akun di myedusolve.com
- Buka halaman myedusolve.com/challenge
- Klik Design Challenge terbaru yaitu Love Through The Arts
- Klik Submit untuk mengunggah karya. Jangan lupa lengkapi kolom deskripsi/caption karya ya!
- Ukuran maks. 2 MB dalam format JPG, PNG, atau GIF
- Instagram pribadi peserta
- Unggah karya di feeds akun pribadimu
- Tag @myedusolve, @hipwee, dan @hipweecommunity
- Tag minimal 3 akun temanmu
- Setelah posting, isi form
- Challenge ini GRATIS dan siapapun boleh ikut.
- Tambahkan hashtag: #LoveThroughTheArts #MyEduSolveXHipwee #DesignChallenge
Peserta yang tidak mencantumkan logo sesuai ketentuan dan tidak mengikuti ketentuan pengiriman karya, maka akan didiskualifikasi.
Kententuan lain:
- Bikin akun Hipwee kamu di hipwee.com/register
- Pastikan akunmu bercentang biru panduannya di sini
- Follow @hipweecommunity dan @myedusolve
- Buat desain konten Instagram seputar Love Through The Arts dengan Canva, AI, Corel draw, Photoshop atau software desain yang kamu bisa dengan konten berupa carousel atau single post.
- Setelah posting, isi form di sini
- Challenge ini GRATIS dan siapapun boleh ikut.
- Join Grup Whatsapp Hipwee Creator Community di sini
Periode posting karya tanggal 14 Feb – 7 Maret 2022 dan pengumuman pemenang tanggal 10 Maret 2022 via grup whatsapp Hipwee Creator Community.
Hadiah total Rp. 800.000,- untuk 4 Orang pemenang dan juga merch eksklusif Hipwee!