Siapa nih yang udah nungguin kontributor terbaik bulan September 2020? Yaps, kali ini Hipwee Community sudah memilih 3 orang yang beruntung tersebut. Apakah nama kamu ada termasuk salah satunya? Atau jangan-jangan ada nama temanmu nih di sini?
Tanpa berlama-lama, ini dia 3 nama yang terpilih menjadi kontributor terbaik September kemarin. Yuk kenalan dengan mereka!
ADVERTISEMENTS
Pertama ada Dewi Sartika Kowi atau yang lebih dikenal dengan nama pena Kwee Hui Xian. Di Hipwee ia sering menulis berbagai tema, mulai dari skincare sampai soal bahagia
Kontributor terbaik yang pertama adalah Dewi Sartika Kowi. Cewek yang punya beberapa panggilan seperti Dewi, Xian-xian, juga Hui Xian ini, ternyata merupakan seorang karyawan di salah satu institusi multinasional di Jakarta, dan Mandarin freelance writer. Selain itu, Dewi juga merupakan seseorang yang menyukai dunia traveling dan kepenulisan. Dua hobi tersebut ternyata memiki tujuan yang mulia lho, yaitu untuk terus menginspirasi banyak orang lewat tulisan-tulisannya. Dewi juga menambahkan bahwa dengan menulis kita bisa melihat dunia dan segala kondisi bukan hanya dari satu sisi, tetapi juga dari sisi yang berbeda pasti akan ditemukan arti yang tersirat dalam kehidupan. Dengan demikian, kita bisa menjadi versi terbaik dari diri kita, dan juga berbagi arti kehidupan dengan banyak orang agar bisa menginspirasi banyak orang terutama bagi mereka yang membutuhkan.
Wih, keren banget ya! Nah kamu bisa membaca karya-karya Dewi di sini. Siap-siap tenggelam ya dengan tulisan-tulisan Dewi yang menarik 🙂
ADVERTISEMENTS
Selanjutnya ada Amirudin Kasami, pemuda asal Banten ini serius deh, ide tulisannya selalu “beda”
Amir Kasami merupakan lulusan SMK yang sedang ingin membuktikan, bahwa ia juga bisa bergelut di dunia digital dan nggak kalah dengan mereka yang bisa mengecap bangku perkuliahan. Punya pengalaman dicemooh dan dipandang sebelah mata tidak membuat Amir menyerah, tapi justru menjadi cambuk baginya untuk semakin giat mencoba. Salah satunya dengan menulis di media online, seperti Hipwee.
Dan tulisan-tulisan Amir di Hipwee ini selalu punya ide yang berbeda. Mulai dari soal cinta, keluarga, sampai tukang cukur! Iya, kamu nggak salah baca. Rasanya cuma Amir yang mampu mengemas ide tukang cukur jadi tulisan yang apik dan ringan dibaca. Penasaran kan dengan tulisan-tulisan Amir, silakan cek di sini ya!
ADVERTISEMENTS
Dan inilah kontributor terbaik yang ketiga, Ryandita Fadillah Putri. Tema-tema tulisannya segar dan nggak membosankan!
Mahasiswa di Universitas Islam Syekh Yusuf jurusan Ilmu Komunikasi satu ini akrab disapa Dita. Nah Dita ini ternyata punya hobi menulis sejak ia duduk di sekolah dasar. Saat SD dulu, ia gemar menulis cerita-cerita pendek yang kerap ia unggah di Facebook. Dan sekarang ia mencoba menulis artikel-artikel ringan. Beberapa di antaranya sudah terbit di Hipwee.
Tulisan-tulisan Dita di Hipwee memiliki tema yang segar dan jauh dari kata membosankan. Sebut saja soal drama Korea sampai hubungan dengan sahabat, plus cara keluar dari pertemanan toxic juga. Nah, tujuan Dita mulai menulis dan berani mengunggah tulisannya adalah karena ia ingin berbagi pengalaman, menginspirasi orang lain, dan berbagi cerita yang mungkin tidak dapat dia sampaikan secara langsung. Ssst, Dita punya pesan khusus untukmu yang punya hobi menulis juga:
“Buat kamu yang punya hobi dan bakat terpendam dalam menulis, coba yuk salurkan hobimu! Kalau artikelmu dipublish dan dibaca oleh pembaca setia Hipwee, rasanya sangat senang sekali, lho. Jangan malu untuk mencoba, ya! Kalau suatu saat kamu gagal, jangan pernah menyerah dan tetap mencoba ya. Semangat!”
Buatmu yang ingin membaca tulisan-tulisan Dita, silakan klik di sini ya!
Itu dia ketiga kontributor terbaik Hipwee di bulan September 2020. Ternyata menarik-menarik sekali ya cerita di balik hobi menulis yang mereka miliki. Nah kalau kamu punya hobi menulis dan ingin terpilih jadi kontributor terbaik juga, yuk kirimkan tulisanmu ke Hipwee!
Karena Hipwee yakin, setiap ceritamu selalu layal dibagi 🙂