Di zaman yang serba teknologi ini, bisa dibilang hampir orang sudah memegang smartphone atau gawai. Ponsel pintar ini memang seakan bisa memenuhi segala kebutuhan kita. Mulai dari komunikasi, hiburan, hingga informasi. Hanya tinggal swipe dan klik, maka kita bisa mengakses semuanya.
Nah, ngomongin soal gawai, kita bisa lho membaca kepribadian seseorang dari aplikasi yang ada di ponsel pintarnya. Karena lewat aplikasi-aplikasi itulah kita paham bagaimana seseorang menjalani kehidupannya sehari-hari. Dari yang isi ponselnya cuma media sosial hingga yang isinya games bisa kok ditebak. Nggak percaya? Simak yuk!
ADVERTISEMENTS
1. Dia yang cuma punya banyak aplikasi media sosial pasti adalah orang yang ekstrovert dan ceria
Jika hampir semua platform media sosial kamu punya, berarti kamu adalah orang yang ceria dan ekstrovert. Kamu tahu bahwa semakin banyak media sosial yang kamu miliki, maka semakin eksis kamu dibuatnya. Mulai dari Twitter, Instagram, Facebook, hingga Path, kamu pasti punya banyak hal yang ingin kamu bagikan di dunia maya. Dengan banyaknya media sosial ini, kamu juga memiliki peluang lebih besar untuk berkenalan dengan orang lain, meski di dunia nyata kamu belum pernah bertemu mereka.
ADVERTISEMENTS
2. Mulai dari media sosial, Internet banking, sampai ms. Office ada semua. Kamu pasti orang yang nggak mau rugi
Orang yang memiliki hampir semua jenis aplikasi di ponsel pintarnya bisa dibilang adalah orang yang nggak mau rugi. Ia tahu bahwa gawai ini bisa digunakan untuk berbagai macam hal. Mulai dari masalah keuangan, pekerjaan, hingga pacaran. Oleh karena itulah, dia nggak mau menyia-nyiakan penyimpanan yang telah disediakan oleh ponsel tersebut. Selagi masih ada ruang, maka aplikasi yang ia butuhkan atau ingin dicoba pasti akan di-install. Selagi bisa dikerjakan dalam satu gawai, kenapa nggak?
Soal memilih ponsel, kamu juga sangat perhitungan. Berhubung dipakai untuk macam-macam, baterai ponsel jadi super penting. Males juga kan kalau ke mana-mana harus bawa charger atau power bank. Tapi kamu juga nggak sreg kalau punya ponsel berkapasitas besar tapi desainnya nggak kece. Gede banget, berat, dan kalau dipakai lama-lama bikin tangan kesemutan. Makanya kamu pilih ADVAN G2 yang punya kapasitas baterai 3500 mAh tapi desainnya tetap ramping dan beratnya cuma 130 gram! Surga banget pokoknya. Prinsipmu terlampaui: keren, nyaman, dan efektif jadi satu!
ADVERTISEMENTS
3. Aplikasi yang terpenting adalah anti virus dan privacy system. Wah kamu pasti orang yang teliti dan misterius
Nah, jika kamu adalah orang yang mementingkan sistem keamanan di ponselmu, seperti anti virus dan privacy system, maka kamu bisa dikategorikan sebagai orang yang cenderung teliti dan misterius. Kamu nggak mau jika data yang ada di dalam ponselmu hilang hanya karena ada serangan virus yang mungkin berasal dari jaringan Internet.
Apakah orang sering mengatakan kamu sosok yang misterius? Wajar. Kamu paham betul bahwa smartphone adalah benda pribadi yang syarat akan privasi. Karena itu kamu memilih smartphone ADVAN G2 yang dilengkapi dengan berbagai fitur pengaman. Mulai dari FACE ID yang bisa mendeteksi 200 titik wajah tanpa perlu menampilkan wajahmu di layar, fitur Super App Lock yang bisa mengamankan aplikasi andalan, Privacy System yang memberi “ruang rahasia” untuk menyimpan file-file berharga, hingga Anti-Theft untuk melakukan pertolongan pertama saat ponselmu jauh dari jangkauan.
Kamu yang tipe orang seperti ini, akan merasa dapat angin surga dengan keberadaan smartphone yang punya banyak pengaman seperti ADVAN G2 ini. Apalagi harganya cuma 2 jutaan. Cek di sini untuk info selengkapnya~
ADVERTISEMENTS
4. Gawaimu didominasi oleh game? Berarti kamu adalah orang yang cenderung menghabiskan waktu luang sendiri tapi lumayan gampang bosan
Jika kamu adalah orang yang memanfaatkan ponsel untuk menginstal berbagai aplikasi game, maka kamu bisa dikategorikan sebagai orang yang cenderung menghabiskan waktu luang sendiri. Dibanding dengan pergi keluar bersama teman-teman, atau ngobrol dan duduk di tempat ngopi, kamu lebih memilih untuk fokus pada permainan yang ada di smartphone-mu.
Uniknya, kamu juga termasuk pada orang yang gampang bosan. Ketika kamu punya waktu luang, sedang di perjalanan, atau sedang menunggu seseorang, maka kamu merasa harus melakukan sesuatu. Dan tentu saja pilihan game yang ada di ponselmu jadi pembunuh rasa bosan itu.
ADVERTISEMENTS
5. Nah kalau beragam jenis aplikasi kamera plus edit foto ada di ponselmu, artinya kamu orang yang peduli penampilan
Aplikasi kamera biasa bawaan ponsel pintarmu tak cukup untuk memenuhi hasratmu. Karena itu beragam aplikasi kamera kamu instal di smartphone. Bahkan tak cukup di situ, kamu pun turut mengunduh dan menginstal beragam aplikasi edit foto. Mulai dari yang sesederhana aplikasi untuk kolase foto hingga yang bisa dipakai edit total foto yang sudah kamu ambil. Tujuanmu cuma satu: menciptakan hasil foto yang punya visual terbaik. Karena itulah kamu yang punya banyak aplikasi foto dan edit foto termasuk tipikal orang yang peduli banget dengan penampilan. Nggak sreg dikit, edit!
ADVERTISEMENTS
6. Kalau di ponselmu cuma ada aplikasi bawaan, berarti kamu termasuk dalam kategori orang yang nggak neko-neko dan nggak terlalu bergantung sama teknologi
Sebenarnya, tanpa kita menginstal aplikasi apa pun, ada beberapa aplikasi yang udah ada di ponsel pintar, seperti aplikasi untuk percakapan, Internet, dan lainnya. Jika ponsel pintarmu termasuk dalam kategori ini berarti kamu cenderung orang yang nggak neko-neko. Kamu lebih memilih untuk menggunakan aplikasi yang sudah ada. Ketika kamu ingin mengakses sesuatu yang ada di dunia maya, kamu hanya menggunakan aplikasi Internet bawaan, misalnya. Atau mungkin kamu adalah orang yang nggak terlalu bergantung sama teknologi. Kamu punya ponsel pintar hanya untuk mengikuti zaman, tanpa peduli bagaimana itu bisa kamu pergunakan untuk berbagai hal.
Yup, apa pun tipe kepribadianmu berdasarkan aplikasi yang ada di ponsel pintar, tetap saja kamu harus ingat bahwa keamanan gawaimu harus terjaga. Jangan sampai ada orang iseng yang menyalahgunakan ponselmu dan menimbulkan banyak kerugian. Kecuali kamu sudah pakai ADVAN G2 yang fitur pengamannya luar biasa, gih buruan cari aplikasi pengaman yang bisa membuat smartphonemu bebas dari pembajakan!